BICARA pisau cukur, penggunaaan cukuran dengan harga yang lebih murah mungkin tidak sepenuhnya merugikan. Malahan lebih aman dari sisi kesehatan. “Cukuran yang mahal, biasanya memiliki lebih banyak mata pisau. (Masalahnya) cukuran yang demikian lebih berpotensi menyebabkan ingrown hairs (rambut yang tumbuh ke dalam kulit),” kata pakar seks Nina Brochmann, MD dan Ellen Stokken Dahl seperti dikutip Health.
Penyebabnya menurut mereka, karena cukuran dengan multi mata pisau, seringkali memotong jauh lebih dalam di bawah permukaan kulit.
Tidak cuma itu, pisau cukur mahal juga membuat penggunanya jadi malas, untuk cepat-cepat mengganti cukuran yang mereka pakai.
“Semakin mahal maka orang akan semakin lama menggunakannya. Mereka biasanya menggunakannya hingga tumpul dan sudah dikerubungi oleh bakteri”.
Penggunaan cukuran dengan satu mata pisau juga dianjurkan pakar lain. Dokter kulit Jeanie Chung Leddon mengatakan, menggunakan cukuran yang demikian, dapat memicu terjadinya infeksi pada kulit.
Ciri dari kondisi ini menurut dokter Leddon adalah sebuah benjolan di kulit bernama abses, yang berisikan nanah dan menimbulkan rasa sakit, seperti halnya bisul.
Kecuali Anda sering mengganti cukuran, meski dibanderol dengan harga mahal, pisau cukur murah lebih dianjurkan untuk keseharian.(fin)