Pembantu Asal Kedokanbunder Indramayu Diduga Culik Anak Majikan Anggota TNI

Jumat 21-05-2021,16:31 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

JAKARTA - Seorang pembantu yang disebutkan asal Kedokanbunder, Kabupaten Indramayu, Sanimah diduga culik anak majikan yang merupakan anggota TNI dari Kodam Jaya.

Terkait dengan penculikan ini, dilaporkan Akun Instagram Info Komando. Dari rekaman CCTV terlihat pembantu tersebut keluar melalui pos penjagaan Cililitan pukul 08.45 WIB.

\"Seorang balita dikabarkan menjadi korban penculikan ART-nya. Korban merupakan anak anggota TNI yang berdinas di Kodam Jaya,\" tulis Akun Info Komando.

Disebutkan bahwa pelaku tersebut merupakan warga Kedokanbunder, Kabupaten Indramayu. Berusia 36 tahun.

\"Bagi yang melihat tangkap dan laporkan ke nomor Hp 085277396968,\" timbuh keterangan admin akun tersebut.

Dari identitas yang didapatkan radarcirebon.com, diketahui asisten rumah tangga tersebut bernama Saniman. Dia beralamat di Blok Pipisan, RT 004 RW 001, Desa Kedokan Agung, Kecamatan Kedokan Bunder. (yud)

Baca juga:

Tags :
Kategori :

Terkait