Taliban Rasul

Rabu 18-08-2021,09:45 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

Warga berebut naik pesawat untuk bisa meninggalkan Kabul, Afghanistan.

Tanda-tanda bahwa Taliban akan kembali menguasai Afghanistan sebenarnya sudah terlihat sebulan lalu. Satu-per satu kota-kota di Afghanistan bagian utara dikuasai Taliban.

Amerika Serikat pun tahu persis: Taliban akan kembali berkuasa. Mungkin dalam waktu sebulan ke depan. Amerika kelihatannya tidak peduli lagi. Amerika tetap memutuskan menarik semua pasukan dari Afghanistan.

Ternyata perkiraan \'\'satu bulan\'\' itu salah. Tidak sampai dua minggu seluruh Afghanistan sudah jatuh ke tangan Taliban. Pun ketika masih ada 6.000 tentara Amerika yang lagi menunggu jadwal ditarik pulang.

Sejak dua minggu lalu Amerika juga sudah \'\'mencicil\'\' menerbangkan orang-orang sipil Afghanistan ke Amerika. Yakni mereka yang memenuhi syarat mendapatkan visa. Sudah 2.000 orang Afghanistan yang mendapat visa Amerika.

Maka hari Minggu kemarin adalah hari tergopoh-gopoh nasional di sana. Tentara Amerika, para diplomat, orang-orang yang sudah mengajukan visa. Semua berbondong ke bandara. Bayangan umum: akan terjadi apa yang pernah terjadi di Saigon tahun 1975. Mereka akan diangkut dengan pesawat meninggalkan Afghanistan dalam keadaan panik.

Di tahun 1975 itu, ketika Vietnam Selatan yang didukung Amerika kalah perang, mereka berbondong ke bandara. Diangkut terbang ke Bangkok –untuk selanjutnya jadi imigran di Amerika. Penguasa baru, komunis dari Vietnam Utara, membiarkan mereka meninggalkan Saigon.

Yang terjadi di Kabul tidak sama. Amerika, yang sudah 20 tahun \'\'menduduki\'\' Afghanistan, memang kalah. Tapi oleh keputusan Amerika sendiri. Untuk menarik diri dari negara itu.

Keputusan Amerika itu dibuat oleh Presiden Donald Trump, dua tahun lalu. Joe Biden, pengganti Trump, mempercepatnya. Kini Trump berkoar agar Biden mengundurkan diri: membuat Amerika malu. Langkah Biden dianggap menjadi penyebab Taliban kembali berkuasa. Dan itu akan membuat maraknya kembali terorisme internasional.

Yang juga ikut terbirit-birit adalah Presiden Afghanistan hasil Pemilu yang lalu: Ashraf Gani. Ia meninggalkan istana menuju bandara. Lalu terbang ke arah utara: Tajikistan. Gani ingin mengungsi di negara tetangga itu.

Tapi Tajikistan menolak.

Pesawat Gani tidak jadi mendarat di Tajikistan. Pesawat itu belok ke arah barat daya. Menuju Oman. Dari sini Gani akan meneruskan perjalanan ke Amerika.

Amerikalah yang dulu menciptakan Taliban –untuk melawan Rusia yang waktu itu masih bernama Uni Soviet.

Setelah Taliban berkuasa di Afghanistan, jadilah negara itu sarang terorisme internasional.

Amerika pun memusuhi Taliban. Menggulingkan pemerintahannya. Yakni setelah terjadi serangan dua pesawat ke menara kembar  New York, 9 September 2010. Yang menewaskan lebih 3.000 orang.

Setelah menguasai Afghanistan, Amerika membangun demokrasi di sana. Mengizinkan banyak partai berdiri. Untuk ikut pemilu.

Tags :
Kategori :

Terkait