Dahlan Iskan dan Jokowi Saling Mendoakan

Kamis 03-10-2013,10:23 WIB
Reporter : Dedi Darmawan
Editor : Dedi Darmawan

DUA tokoh populer bertemu. Dua-duanya sama-sama disebut sebagai calon presiden. Tidak heran kalau kemudian, wartawan bertanya soal capres kepada dua tokoh tersebut: Dahlan Iskan dan Jokowi. Itu terjadi saat Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan Gubernur DKI Jakarta itu bertemu di Balai Kota Jakarta, Rabu (2/10). Pagi itu, keduanya menandatangani naskah kerjasama pelaksanaan proyek pembangunan empat bendungan Sungai Ciliwung. Dahlan Iskan yang pertama angkat bicara, saat mulai dicecar pertanyaan soal capres. ”Gini, gini, gini. Saya doakan Pak Jokowi jadi Presiden. Dan anda (wartawan) juga doakan saya supaya jadi Presiden,” katanya. Mendengar dirinya didoakan Dahlan, Jokowi  langsung menimpali.   ”Ya, Saya doain juga supaya Pak Dahlan jadi Presiden,”  sahut mantan walikota Solo yang baru satu tahun menjabat gubernur DKI itu. Namun saat didesak, apakah nantinya mereka akan berduet menjadi Presiden dan Wakil Presiden 2014, keduanya hanya melemparkan senyuman sembari berlalu. (sar/medcen).

Tags :
Kategori :

Terkait