Tips Mudik Pakai kendaraan Pribadi Hemat dan Nyaman

Sabtu 23-04-2022,16:30 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

Radarcirebon.com - Menjelang lebaran Idul Fitri, banyak orang mempersiapkan untuk mudik dan lebaran di kampung kelahirannya.

Mudik dengan mengendarai mobil pribadi menjadi salah satu modal transportasi favorit masyarakat. makan dari itu resiko macet yang bikin lelah dan ngantuk mungkin bisa terjadi di perjalanan kamu.

Untuk menanggulangi resiko tersebut berikut ini ada tips mudik dengan mobil pribadi yang bakal bikin perjalanan kamu aman dan nyaman sampai tujuan.

1.Bawa perlengkapan kebutuhan si kecil

Mengajak anak yang masih bayi atau balita ketika mudik dengan mobil pribadi bisa bikin orang tua putar otak mencari cara supaya anak tidak rewel. Hal utama yang harus orang tua persiapkan adalah menyiapkan perlengkapan buah hati secara lengkap agar mereka merasa nyaman saat dalam perjalanan. Perlengkapan seperti car seat, popok, tisu kering atau basah, botol dot, obat-obatan, pakaian ekstra bayi, gendongan bayi, hingga pompa ASI wajib dikemas.

BACA JUGA:

2.Jangan biarkan anak bosan

Wajar jika anak tantrum (mengamuk) ketika perjalanan jauh, karena mereka hanya bisa duduk menunggu sampai tiba di tujuan. Mereka akan merasa kelelahan dan bosan jika tidak ada hiburan di dalam mobil. Jika hal itu terjadi, orang tua jangan sampai panik ataupun frustasi. Sebelum perjalanan, persiapkan rencana hiburan yang menarik bagi si kecil. Bawalah mainan kesayangan mereka, mainkan video kesukaan anak, dan bawa cemilan favorit mereka di dalam mobil.

3.Periksa kondisi mobil

Tips pertama yang harus dilakukan sebelum mudik menggunakan mobil pribadi adalah mengecek kondisi mobil. Hal ini dilakukan agar mengurangi risiko kecelakaan di jalan saat mudik. Periksa bagian mobil pada bagian mesin, rem, oli, roda, serta air bag sebelum berangkat mudik. Jika dalam kondisi yang tidak baik, segera ganti spare part yang baru.

4.Menjaga batas penumpang dan barang bawaan pada mobil

Setiap mobil pastinya memiliki batas beban maksimum. Hal ini bertujuan agar tidak merusak struktur mobil yang bisa mengakibatkan kecelakaan. Oleh karena itu, tentunya perlu untuk menyesuaikan barang bawaan dan juga jumlah penumpang saat mudik dengan mobil pribadi agar beban tidak berlebih.

Berita berlanjut di halaman berikutnya…

BACA JUGA:

Tags :
Kategori :

Terkait