Kominfo Dihujat Tak Blokir Judi Online, Simak Pernyataannya, Tegas!

Senin 01-08-2022,09:00 WIB
Editor : Tatang Rusmanta

Radarcirebon.com, JAKARTA -Kominfo trending sejak kemarin dan banyak dihujat oleh netizen lantaran memblokir sejumlah game onlie tapi tidak dengan judi online.

Setelah ramai dihujat dan hingga viral, Kementerian Komunikasi dan Informatika alias Kemenkominfo akhirnya buka suara.

Diketahui, Kominfo memblokir beberapa Penyelenggara Sistem Elektronik (PSE) yang belum melakukan pendaftaran. Namun dikritik lataran Kominfo tidak ikut memblokir judi online.

Diketahui, Kominfo blokir sejumlah permainan daring Dota, Counter Strike, Origin, dan platform distribusi game Epic dan Steam.

BACA JUGA:Hasil Piala AFF U-16 Indonesia vs Filipina: Nima Sakti Puas

Selain game online, Kominfo juga memblokir Yahoo dan platform pembayaran PayPal.

Mengenai aksi blokir tersebut, Direktur Jenderal Aplikasi Informatika Kemenkominfo, Semuel Abrijani Pangerapan memberikan pernyataan tegas.

Pada awalnya, dia merespons tudingan pakar kebijakan publik terkait situs judi online yang terdaftar sebagai Penyelenggara Sistem Elektronik (PSE).

Di media sosial pun banyak warganet yang lontarkan hujatan pedas dan pertanyakan kebijakan Kominfo memblokir Steam hingga Paypal namun situs judi tetap melenggang bebas.

Terkait hal ini, Semuel mengakui salah satu situs bernama Domino QiuQiu bukan situs judi, melainkan permainan kartu domino biasa.

"Domino QiuQiu itu permainan dan bukan judi. Silakan di-download dan nanti bisa terlihat kalau itu bisa dimainkan tanpa menggunakan uang kalau kita piawai menggunakannya," ujar Semuel melalui konferensi pers virtual, Minggu 31 Juli 2022.

BACA JUGA:Pantau! Sampah Roket China Seberat 20 Ton Melintasi Indonesia, Berbahaya?

"Jadi kita enggak perlu pakai beli koin kok kalau memang habis koinnya," jelasnya.

Semuel menegaskan, pihak Kominfo juga sudah melakukan pengecekan terhadap situs terkait, sehingga dianggap tetap layak untuk beroperasi sebagai PSE.

"Tapi seperti yang sedari kemarin terus dipertanyakan, kami sudah cek kok kalau itu permainan. Itu permainan kartu domino, permainan online," ungkap Semuel.

Kategori :