Lalu Lintas Tahun Baru di Kota Cirebon, Tol Ramai Lancar, di Dalam Kota sempat Padat

Minggu 01-01-2023,18:30 WIB
Reporter : Jerrel Jefanya T
Editor : Yuda Sanjaya

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Lalu Lintas Tahun Baru, 1, Januari 2023 di Kota Cirebon terpantau ramai lancar di area tol dan sempat pada di dalam kota.

Kepadatan lalu lintas di dalam Kota Cirebon tidak lepas dari aktivitas masyarakat di pusat perbelanjaan, khususnya di kawasan Jalan dr Cipto Mangunkusumo.

Kapolres Cirebon Kota, AKBP DR M Fahri Siregar mengatakan, situasi lalu lintas Tahun Baru di jalan tol ramai lancar.

Bahkan, kecepatan kendaraan bisa mencapai 60-80 kilometer per jam baik dari arah Jakarta maupun di Jawa Tengah.

BACA JUGA:Nyamar Jadi Ojek Online, Polisi Tangkap Pencuri di Lampu Merah Kesambi Cirebon, Mirip di Film

BACA JUGA:Penggalangan Dana untuk Pengobatan Indra Bekti, Aldilla Jelita: Kami Lagi Agak Berat

BACA JUGA:Pengunjung Pantai Kejawanan Membeludak di Libur Tahun Baru, Hari Ini Lebih dari 7 Ribu Orang

"Untuk di dalam kota sempat ada kepadatan di Jl dr Cipto Mangunkusumo. Khususnya yang hendak masuk ke pusat perbelanjaan," kata Kapolres, kepada radarcirebon.com.

Menurut dia, banyak kendaraan yang antre untuk masuk ke pusat perbelanjaan. Karenanya petugas melakukan pengaturan arus lalu lintas.

Berbeda dengan di jalur alteri lainnya, lalu lintas relatif lebih terkendali dan lancar.

"Kepadatan hanya di ruas jalan yang terdapat pusat perbelanjaan. Karena yang favorit dikunjungi masyarakat ada di Jl dr Cipto Mangunkusumo," ungkapnya.

BACA JUGA:BMKG Tabur Garam, Cegat Awan Hujan Ekstrem di Jawa Barat dan Jakarta

BACA JUGA:Tragedi Tahun Baru: Petasan Meledak di Tangan Wabup Kaur, 2 Jari Hancur dan Harus Operasi

BACA JUGA:Insiden Petasan Meledak di Tangan Wakil Bupati Kaur, 2 Jari Putus dan Harus Operasi

Sejauh ini, kata Kapolres, kepolisian hanya mengatur kendaraan agar tidak saling menyerobot dan mengatur lalu lintas saja. Sehingga belum diberlakukan rekayasa lalu lintas.

Kategori :