CIREBON, RADARCIREBON.COM -- Tol Cisumdawu akan segera dibuka, banyak yang harus disiapkan pemerintah daerah di Ciayumajakuning.
Jika tak ingin hanya dilewati oleh para wisatawasn, Ciayumajakuning harus menghadirkan sarana pra sarana yang mumpuni untuk keperluan wisatawan.
Hal ini tentu akan menjadikan Ciayumajakuning bukan hanya sebagai kota transit tapi juga destinasi kota wisata baru.
Ketua Gabungan Pengusaha Industri Tour & Travel (GAPITT), Budi Ariestya menuturkan, dengan dibukanya Tol Cisumdawu tentu akan memberikan efek luar biasa pada dunia pariiwisata di Ciayumajakuning.
Namun yang menjadi perhatiannya, saat ini masih banyak hal yang harus dibenahi di Ciayumajakuning.
BACA JUGA:Jelang Pemilu 2024, Polresta Cirebon Silaturahmi dengan Sejumlah Elemen, Berikut Hasilnya
Jika dilihat dari potensi wisata, Ciayumajauning memiliki potensi yang luar biasa terutama di Majalengka dan Kuningan. Namun masih terkendala oleh infrastruktur.
Menurutnya, akses jalan masih sulit. Masih banyak jalanan yang kecil dan sulit dilalui kendaraan besar.
"Infrastruktur menjadi hal yang terpenting untuk mengangkat destinasi di suatu daerah, ini yang harus diperhatikan oleh pmerintah daerah sekarang," ungkapnya.
Hal lain yang tak kalh pentingnya, Ciayumajakuningjuga harus mempersiapkan perangkat elemen pariwisata lainnya seperti area parkir, destinasi oleh-oleh, local guide, pengelolaan toilet, dan lainnya.
Saat ini destinasi wisata di Ciayumajakuningjuga belum banyak yang hadir dengan skala nasional.
BACA JUGA:Preview Persib vs Bornoe FC, Keyakinan David da Silva dan Misi Pesut Etam di GBLA
BACA JUGA:Trauma Dihujat Warganet, Keisya Levronka Hampir Menolak Nyanyikan Ulang Lagu Ari Lasso
Padahal seharusnya, untuk menyambut beroperasionalnya to Cisumdawu, destinasi dengan skala nasional harus disiapkan.
"Kuningan saat ini jadi salah satu kota di Ciayumajakuning yang perkembangan wisatanya cukup baik," terangnya.