"Kami sudah bersurat dengan Kemenpora (Kementerian Pemuda dan Olahraga), kemudian Kemenpora akan ke Kemenristek (Kementerian Riset dan Teknologi) untuk Jenner dan Struick itu akan kita proses, akan diurus administrasinya dan disumpah," tutur Arya.
Arya menambahkan bahwa jika kelak sudah dinaturalisasi, ia berharap Jenner dan Struick meneruskan berkarier di Eropa, demi mendapatkan pengalaman kompetisi yang lebih baik.