Sehingga suhu udara penyimpanan ikan bisa berada di temperature minus 60 derajat celcius.
"Kalau cold storage masih lemah. Kita pakai ABF. Suhunya minus 60 derajat celcius, sehingga kualitas ikan terjaga," tandas pendiri Mahad Al Zaytun tersebut.
Industri perikanan memang hal yang baru dimasuki oleh Al Zaytun, sekaligus tonggak baru bagi pesantren di Indramayu bagian barat tersebut.
BACA JUGA:Warga yang Sebut Botak ke Bhiksu Thudong Mau Dicari Polisi, Bhante Wawan Tidak Merestui: Percuma!
Kendati demikian, seluruh tenaga ahli ternyata sudah dimiliki oleh Syekh Panji Gumilang, karena membangun galangan kapal adalah cita-cita lamanya.
"Seluruhnya dikerjakan oleh anak-anak Al Zaytun. Karena sejak saya mendirikan Al Zaytun sudah punya keinginan membangun galangan kapal," tandas Syekh Panji Gumilang.*