INDRAMAYU, RADARCIREBON.COM – Polres Indramayu mengerahkan sedikitnya 1.200 personel untuk mengamankan aksi demo di Mahad Al Zaytun, Kamis, 15, Juni 2023.
Menurut Kapolres Indramayu, AKBP Dr M Fahri Siregar, kepolisian akan mengamankan kedua belah pihak yang melaksanakan aksi tersebut.
“1.200 personel yang melaksanakan kegiatan pengamanan penyampaian pendapat di muka umum dari Forum Indramayu Menggugat dan Al Zaytun,” kata M Fahri Siregar, saat ditemui awak media.
Ditambahkan Fahri, untuk aksi demo ini, memang ada dua pihak yang menyampaikan surat pemberitahuan.
BACA JUGA:Nunggu yang Demo, Massa Al Zaytun Nyanyi Havenu Shalom Aleichem: Shalom, shalom, shalom aleichem
Yang menyampaikan surat kepada Polres Indramayu adalah dari Forum Indramayu Menggugat (FIM) dengan agenda melaksanakan aksi dengan berbagai macam tuntutan. Lokasinya di jalan dekat Al Zaytun ini.
Kemudian, kepolisian juga meneima surat dari Al Zaytun di mana mereka akan melaksanakan kegiatan dari internal sendiri.
Kapolres menegaskan, pihaknya menjaga kondusivitas dan kemanan Kabupaten Indramayu. Oleh karena itu, kedua peserta aksi juga agar bersama-sama menjaga ketertiban.
”Sampai dengan saat ini kami masih menunggu dari FIM, korlap sudah datang. Tapi informasi dari korlap, massa aksi belum sepenuhnya berkumpul,” ungkapnya.
BACA JUGA:GOKIL! Gara-gara Messi Aldi Taher Ciptakan Lagu Ini, Tak Disangka Dapat Perhatian FIFA
Informasi terakhir, sambung mantan Kapolres Cirebon Kota ini, masa dari FIM berjumlah sekitar 200. Mereka datang dari beberapa daerah di Indramayu.
Terkait FIM sendiri, Kapolres mengaku belum mengetahui dari kelompok mana. Apakah ormas atau organisasi lainnya. "Nanti kita dalami. Hari ini tugas kami adalah melakukan pendalaman," tuturnya.
Oleh karena itu, kepolisian berkoordinasi dengan kedua belah pihak agar tetap menjaga situasi yang kondusif.
“Kami menyiagakan personel untuk di sekitar lokasi, pengamanan jalur dan pengalihan arus lalu lintas,” ungkapnya.
BACA JUGA:Mengenal Pasukan Herder Mahad Al Zaytun, Sudah Terlatih Bisa Lompat 5 Meter