Setelah penerjemah dadakan itu naik menggantikan perempuan yang menjadi penerjemah awal, sesi tanya jawab pun berlangsung lebih lancar.
Beberapa saat kemudian, terdengar celetukan dari wartawan Indonesia yang mengikuti jumpa pers. Tampaknya dia sedikit kesal dengan momen yang terjadi.
"Harusnya disiapkan dahulu dari awal sama panitia, kalau dari awal begini kan enak tanya jawabnya. Yang penerjemah awal perempuan itu tadi kayanya memang kurang penguasaan katanya, makanya kelihatan bingung Scaloni terus minta ganti," katanya.
Seorang jurnalis senior juga mengomentari momen itu. Menurut dia, Scaloni tidak hanya melakukan pergantian pemain jelang pertandingan melawan Indonesia. Bahkan, penerjemahnya pun ikut diganti.
"Bukan cuma pemain yang dirotasi, penerjemahnya juga kena," selorohnya.
Dalam sesi jumpa pers, tak terlihat ada pemain Argentina yang diajak. Mereka langsung melakukan persiapan karena tepat setelah jumpa pers sesi latihan resmi digelar oleh Timnas Argentina. (jpnn)
BACA JUGA:Gunung Kuda Bobos Cirebon Longsor Lagi, Terdengar Suara Gemuruh, Warga Berteriak Allahu Akbar!