"Jelas saya nggak mau, karena belum ada pembicaraan mengenai kompensasi kalau saya ajarkan pembuatan nikuba" ungkapnya.
Yang lebih membuatnya kesal, pertemuan itu tiba-tiba diikuti oleh Badan Riset Inovasi Nasional (BRIN).
"Ngapain itu BRIN datang ke Italia. Sejak awal mereka kontra dengan Nikuba. Tapi tiba-tiba datang. Itu membuat saya semakin kesal," katanya.
Mengenai BRIN yang disebutnya membuntuti Misel di Italia, Haznan Abimanyu menegaskan, kehadiran BRIN karena undangan dari mitra.
BACA JUGA:Kebakaran di Desa Dukuh Dalem Japara Sehingga Ribuan Ekor Ayam Mati Terpanggang
Kehadiran BRIN di lokasi yang sama dengan Aryanto Misel, karena memiliki agenda serupa namun berbeda teknologi.
"Kebetulan betul datang ke Italia, atas undangan mitra yang sama, dengan teknologi yang berbeda. Tidak ada kaitan dengan Nikuba," kata Haznan.
Haznan kembali menegaskan, mitranya yang membawa Misel bertemu dengan perusahaan-perusahaan otomotif di Italia.
Selain itu, Haznan memastikan kabar ini sudah terkonfirmasi langsung dari mitranya yang tidak bisa disebutkan namanya.
Selain itu, Haznan memastikan kabar ini sudah terkonfirmasi langsung dari mitranya yang tidak bisa disebutkan namanya.
"Mitra kami yang membawa Pak Misel ke Italia untuk menemui induk perusahaan yang di Italia, ini terkonfirmasi ya, nanti bisa konfirmasi, ini info yang saya dapatkan," ungkap Haznan Abimanyu.
Soal Misel yang dibawa ke sebuah pameran otomotif di Italia, Haznan menjelaskan, itu juga merupakan kerja dari mitranya.
Sehingga Aryanto Misel memiliki kesempatan untuk memperkenalkan temuan alatnya itu.
BACA JUGA:Tidak Bisa Bohong, Lucky Hakim Akui Kehebatan Al Zaytun
"Jadi itu bukan Ferarri, Lamborghini, Ducati yang mengundang Pak Misel, tapi mitra kami yang membawa Pak Misel," tegas Haznan.