RADARCIREBON.COM - Gong Sekar Gadung merupakan salah satu peninggalan sejarah yang ditemukan pertama kali oleh Ki Danuarsih di wilayah Kabupaten Cirebon.
Ki Danuarsih merupakan seorang Abdi Dalem Kerajaan Galuh Pakuan yang telah mengalami keruntuhan.
Saat melakukan pengembaraan, Ki Danuarsih menetap di suatu wilayah yang ada di Kabupaten Cirebon.
Pengembaraan yang dilakukan Ki Danuarsih, akhirnya sampai di suatu bukit yang dianggap cocok untuk bertapa.
BACA JUGA:Situs Mata Air Cihanyir, Aroma Darah Tercium dari Legenda Buyut Walijah
Usai melakukan tapa, Ki Danuarsih menemukan pohon sejenis gadung dan ternyata setelah digali terdapat sebuah bagang yaitu gong kecil atau bareng.
Gong penemuan tersebut kemudian diberi nama Gong Sekar Gadung dan disimpan di bukit tempat dirinya bertapa.
Kurun waktu cukup lama, pada suatu hari ada kejadian aneh, gong tersebut dikerumini oleh binatang aneh (semacam tawon).
Ki Danuarsih terkejut dan heran, belum pernah melihat binatang seperti itu sebelumnya.
BACA JUGA:Legenda Nyi Ratna Herang, Putri Raja yang Mati Karena Kejaran Kakak Ipar
Kemudian Ki Danuarsih memohon petunjuk kepada Sang Pencipta. Tiba-tiba, terdengar suara tanpa wujud yang memberi tahu binatang itu adalah 'kamarang'.
Selanjutnya sebutan kamarang itu dijadikan nama sebuah desa yang menjadi asal usul Desa Kamarang.
Setelah itu, Ki Danuarsih kemudian membuat sebuah sumur yang diberi nama Sumur Kejayaan.
Keberadaan Sumur Kejayaan sampai sekarang menjadi keramat, diyakini bisa membawa keberkahan atau keselamatan bagi yang menggunakan airnya.
BACA JUGA:Legenda Desa Tertua di Kabupaten Cirebon, Berdiri usai Kerajaan Galuh Pakuan Runtuh