BANDUNG, RADARCIREBON.COM - Persib Bandung akan bertandang ke Semarang dengan kekuatan yang masih pincang.
Sejumlah pemain inti sudah dipastikan tidak bisa tampil. Alasannya bermacam-macam. Ada yang cedera ada juga kena sanksi.
Selain itu, ada juga pemain muda yang sedang memperkuat Tim Nasional seperti Beckham Putra dan Robi Darwis.
Pemain yang masih terkena sanksi ada Ciro Alves dan Putu Gede. Sementara Dedi Kusnandar masih berkutat dengan penyembuhan cederanya.
Jelas, dengan banyaknya pemain yang bakal abse, kekuatan Persib berkurang pada pertemuan melawan PSIS Semarang.
Kabar baiknya, salah satu penyerang Persib Bandung sudah kembali ke tempat latihan. Dia adalah Frets Butuan.
Frets kembali berlatih setelah membela PSAD dalam turnamen Piala Panglima TNI 2023. Penyerang bertubuh mungil itu mengantarkan PSAD mejnadi juara.
BACA JUGA:JALAN PINTAS! Demi Bandung – Bandara Kertajati Kurang dari 1 Jam, Bangun Fly Over dari Tol Cisumdawu
Kini Frets Butuan sudah tampak berlatih bersama rekan-rekannya di Persib. Dalam sesi latihan Rabu 16 Agustus 2023, dia juga sudah ada.
Pelatih Persib Bojan Hodak bisa memanfaatkan kecepatan dan skill individu Frest Butuan di laga kontra PSIS.
Pemain kelahiran Ternate 4 Juni 1996 ini bisa ditempatkan di lini depan mengganti celah kosong yang ditinggalkan Ciro Alves.
Dengan demikian, Frets Butuan bisa menambal lubang di lini depan Maung Bandung. Sehingga David da Silva bisa tetap dimainkan di posisi aslinya sebagai striker murni.
Persiapan Bojan Hodak dan para pemain Persib pun sudah digeber. Dalam sesi latihan di Stadion PERSIB, Rabu, 16 Agustus 2023, para pemain mendapat penyegaran.
Dilansir dari laman resmi Persib Bandung, selain Frets Butuan, Reky Rahayu dan Rachmat Irianto juga sudah mengikuti program yang diberikan Bojan.