8 Fakta Menarik Persib jelang Menghadapi Persija

Sabtu 02-09-2023,12:30 WIB
Reporter : Asep Kurnia
Editor : Asep Kurnia
8 Fakta Menarik Persib jelang Menghadapi Persija

BACA JUGA:3 Tempat Wisata Viral di Majalengka, Memukau Page All Cocok untuk Akhir Pekan

Pemain asal Gabon ini, menjadi rekrutan terakhir Persib jelang Liga 1 bergulir, kini dirinya rutin diturunkan oleh pelatih Bojan Hodak di beberapa laga.

Jika diturunkan dalam laga nanti, menjadi pengalaman pertama Madinda dengan atmosfir liga 1 yang berbeda kala menghadapi Persija.

6. David da Silva jadi Keuntungan Persija

Penyerang Maung Bandung David da Silva tidak diturunkan dalam beberapa laga terakhir Persib, karena mengalami cidera lutut.

BACA JUGA:Selama 5 Tahun, Pemprov Jabar Kucurkan Bankeu ke Kabupaten Kuningan Hampir Rp1 Triliun

Cidera yang dialami pemain asal Brasil ini, akan menjadi keuntungan bagi tim Persija.

Kalau pun harus diturunkan oleh Pelatih Bojan Hodak, David kemungkinan akan dimainkan di sisa menit akhir pertandingan.

7. Mental Persib di Atas Angin

Mental Persib Bandung dan Persija Jakarta di laga nanti, berada dalam kondisi yang berbeda.

BACA JUGA:Hadirlah, Resepsi Koalisi Politik Pasangan Amin di Hotel Majapahit Surabaya Siang Ini

Persib sedang memiliki mental lebih baik karena memperoleh dua kemenangan beruntun di laga sebelumnya.

Sedangkan Persija Jakarta, berada dalam kondisi kurang menguntungkan berkat hasil minor di dua laga sebelumnya.

Dari dua laga tersebut, Persija memperoleh 1 poin, kalah dari Dewa United 2-0, dan seri saat melawan Arema FC 2-2.

Namun dukungan penuh dari The Jakmania yang datang ke tempat latihan Persija, bakal membuat anak asuh Thomas Doll tampil dengan semangat berlipat.

BACA JUGA:Cemburu Atas Kehadiran Golkar dan PAN, Lalu Diajak Kawin NasDem, Akhirnya PKB Pilih Putus dengan Gerindra

Kategori :