CIREBON, RADARCIREBON.COM - Equityworld Futures menerima penghargaan Pialang Bursa Berjangka posisi 3 dalam perhelatan "Celebrate our Collaborative Party".
Acara ini berlangsung di Kuala Lumpur, beberapa waktu lalu.
Penyerahan penghargaan tersebut juga turut dihadiri oleh pejabat JFX, KBI dan para pemimpin perusahaan serta tamu undangan dalam bisnis perdagangan berjangka.
Direktur Utama Equityworld Futures, Agung Kurniawan menuturkan penghargaan ini merupakan pengakuan atas komitmen Equityworld Futures dalam menyediakan layanan terbaik di industri keuangan.
Puncak acara ini juga menjadi wadah berharga untuk menjalin kolaborasi yang lebih kuat antara perusahaan dan para mitra bisnisnya.
"Kami akan terus berupaya untuk meningkatkan standar profesionalisme kami dan memenuhi harapan pelanggan," tuturnya.
Di samping itu, Direktur Kepatuhan Equityworld Futures, Fadly Khairuzzadhi menambahkan dalam menjalankan Equityworld Futures integritas dan kepatuhan adalah pondasi yang penting.
BACA JUGA:Tak Akan Terulang, Momen Bobotoh Invasi ke Jakarta di Liga Indonesia, Kenangan dari Stadion Menteng
Untuk sebab itu pihaknya berkomitmen untuk terus memastikan bahwa setiap tindakan perusahaan yang dilakukan sesuai dengan regulasi yang berlaku.
"Kami terus bekerjasama dengan kepatuhan di setiap cabang," tukasnya.
Sementara itu, Kepala Cabang Equityworld Futures Cabang Cirebon, Ernest Firman menuturkan penghargaan ini memberikan dorongan besar bagi Equityworld Futures cabang Cirebon untuk terus berinovasi dan memberikan layanan terdepan dalam industri bursa berjangka.
Pihaknya terus melanjutkan komitmennya untuk menjadi mitra terpercaya bagi para mitra bisnis dan pemangku kepentingan.
Selain itu, sebagai bentuk rasa syukurnya atas pencapaian EWF yang menerima penghargaan Pialang No.3 di Indonesia, EWF Cirebon akan menggelar acara doa bersama dan khataman Alquran.
"Ini sebagai wujud rasa syukur kami atas pencapaian yang membanggakan. Semoga semangat kami ini akan terus memberikan kontribusi untuk pertumbuhan Ekonomi Indonesia, mengurangi tingkat pengangguran serta mengenalkan solusi bisnis yang dapat di pilih oleh masyarakat," tukasnya.