RADARCIREBON.COM - Bagi Warga Cirebon yang hendak melakukan perjalanan ke Taiwan atau Tiongkok, tidak perlu jauh-jauh.
Dari Bandar Udara Internasional Kertajati Majalengka, kini sudah melayani penerbangan dengan destinasi Taiwan.
Meskipun tidak langsung terbang menuju negara tujuan, namun dari segi ekonomis, terbang dari Bandara Kertajati sangat ramah di kantong.
Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati di Majalengka, kini sudah melayani penerbangan ke negera kepulauan itu.
Tarif menuju ke negara di Asia Timur itu juga sangat menggiurkan. Sangat ramah dengan kantong warga Jawa Barat dan sekitarnya pada umumnya.
Hanya saja ada catatannya. Pertama penerbangan hanya seminggu dua kali. Yakni pada setiap hari Rabu dan Minggu.
Kedua, dari Bandara Kertajati belum ada yang bisa langsung ke Bandara Internasional Taoyuan di Taiwan.
Penerbangan harus transit terlebih dulu di Kuala Lumpur International Airport (KLIA) Malaysia.
Pada hari Rabu, terbang dari Bandara Kertajati pada pukul 10.50 WIB. Sedangkan pada hari Minggu juga pada waktu yang sama, 10.50 WIB.
Penerbangan dari Bandara Kertajati menuju KLIA di Malaysia, baru dilayani oleh satu maskapai. Yakni maskapai penerbangan AirAsia.
Kemudian masih banyak pilihan untuk melanjutkan penerbangan dari KLIA menuju ke Bandara Internasional Taoyuan di Taiwan.
Yang langsung dari Malaysia ke Taiwan ada banyak penerbangan. Dilayani oleh banyak maskapai.
BACA JUGA:Beli Sepeda Motor Listrik Biar Dapat Subsidi Rp7 Juta dari Pemerintah, Nih Catat Alamat Dealernya!