Ingin Sprei Tetap Bagus dan Awet? Lakukan Tips Berikut Ini!

Jumat 29-09-2023,17:15 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya
Ingin Sprei Tetap Bagus dan Awet? Lakukan Tips Berikut Ini!

Anda tidak perlu bingung karena saat ini banyak jenis detergen yang tersedia di pasaran. Pilihlah detergen yang menawarkan hasil cucian yang bersih, tidak luntur, ramah lingkungan, dan nyaman untuk tangan.

BACA JUGA:Bagi Perempuan, Setidaknya Ada 6 Masalah Terberat di Setahun Pertama Pernikahan, Bisa jadi Rujukan Para Jomblo

Detergen cair bisa menjadi pilihan yang baik, karena dapat mengurangi residu detergen yang mungkin masih menempel pada kain sprei.

Anda juga dapat memilih detergen yang sudah mengandung pelembut dan pewangi. Hal ini akan membuat sprei lebih lembut dan wangi setelah dicuci.

4. Jangan Gunakan Pemutih dan Pengering

Cara mencuci sprei sebenarnya sudah tertera di kemasan sprei. Mengikuti petunjuk yang diberikan akan lebih baik untuk menjaga sprei tetap bagus dan awet.

BACA JUGA:Salah Besar TikTok Shop Dihapus karena Pasar Tanah Abang Sepi, Ada Nuansa Persaingan Tidak Sehat

Salah satu saran yang tertera dalam petunjuk pencucian adalah menghindari penggunaan pemutih pada sprei berwarna, karena pemutih dapat membuat warna sprei luntur dan kusam.

Selain itu, hindari juga penggunaan pengering mesin saat mencuci sprei. Suhu yang tinggi dapat merusak serat dan warna sprei.

Sebaiknya, jemur sprei secara alami dengan menggantungkannya dan terkena sinar matahari. Pastikan untuk menjemur sprei dalam keadaan terbalik agar warnanya tetap cerah.

Ketika menjemur sprei, jangan biarkan terpapar sinar matahari terlalu lama. Jemurlah sprei hanya pada pagi hari hingga sekitar jam 10.

BACA JUGA:Ezra Jujur-jujuran Ingin Jadi Starter Tapi Bukan Dia yang Putuskan, Jadinya Begini..

Semakin siang, suhu matahari semakin tinggi. Paparan sinar matahari yang terlalu lama dapat membuat warna sprei memudar dengan cepat.

5. Mencuci Sprei dengan Mesin Cuci pada Kecepatan Sedang

Anda dapat mencuci sprei dengan tangan atau menggunakan mesin cuci. Jika mencuci dengan tangan, jangan menggosoknya terlalu keras, terutama jika menggunakan sikat. Hal ini dapat merusak kain dan tekstur halus sprei.

Jika Anda menggunakan mesin cuci, gunakanlah kecepatan sedang. Hal yang sama berlaku untuk menggunakan sikat, jangan menggosok terlalu keras. Kecepatan sedang pada mesin cuci diharapkan tidak merusak serat kain dan tekstur lembut sprei.

Kategori :