Foto-foto OC, Sosok Istri Sekaligus Otak Pembunuhan Karyawan Toyota di Karawang, Mantan Pemandu Lagu

Selasa 16-01-2024,15:53 WIB
Reporter : Tatang Rusmanta
Editor : Tatang Rusmanta

Sementara itu, dijelaskan oleh Kapolres Karawang, AKBP Wirdhanto Hadicaksono, bahwa hubungan OC dengan korban sudah tidak harmonis. Ada perselingkuhan dan pelaku sering dimarahi oleh korban.

“Hubungan keduanya sudah tidak harmonis, ada perselingkuhan dan memendam sakit hati. Serta korban juga tidak memenuhi kebutuhan rumah tangga yang selalu diinginkan oleh tersangka OC,” jelas Kapolres.

BACA JUGA:2 Begal Sadis Terekam CCTV di TKP, Diburu Polisi hingga ke Luar Jabar

BACA JUGA:Diduga Korban Begal, Jasad Buruh Pabrik Tergeletak di Tengah Jalan Cibalongsari

Wirdhanto mengungkapkan, bahwa pelaku sudah merencanakan pembunuhan tersebut sejak 2 pekan yang lalu.

Modus yang digunakan adalah dengan membuat korban seoalah-olah meninggal dunia akibat aksi begal sadis di Karawangan.

“Tersangka OC merencanakan pembuhunan terhadap korban di kos-kosan yang telah di siapkan. Kemudian meminta tolong/menyuruh tersangka PD (adik kandung pelaku) dan RZ (Eksekutor) untuk melakukan pembunuhan terhadap korban,” jelasnya.

Lebih lanjut dijelaskan bahwa, pelaku berhasil ditangkap oleh tim gabungan Resmob Polres Karawang dan Jatanras Polda Jabar.

Adapun pelaku RZ masih berstatus buron, namun demikian tim gabungan tersebut masih terus melakukan pengejaran sampai ke Banyumas, Jawa Tengah.

Adapun barang bukti yang berhasil diamankan polisi antara lain BPKB dan STNK, helm, pakaian, ponsel, sandal dan sepeda motor korban.

Para pelaku dijerat dengan Pasal 340 KUHPidana jo pasal 56 dan atau Pasal 365 ayat (3) KUHPidana jo Pasal 56 KUHPidana dan atau Pasal 338 KUHPidana dengan ancaman hukuman pidana paling paling lama 20 tahun atau seumur hidup. (*)

Kategori :