Alhamdulillah! Indonesia Lolos Babak Ketiga Usai Kalahkan Filipina 2-0

Selasa 11-06-2024,22:00 WIB
Reporter : Moh Junaedi
Editor : Moh Junaedi

JAKARTA, RADARCIREBON.COM - Timnas Indonesia akhirnya menang 2-0 lawan Filipina di laga akhir penyisihan Grup F kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Laga kemenangan Indonesia atas Filipina berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa 11 Juni 2024.

Gol kemenangan Timnas Indonesia diciptakan oleh Thome Haye pada menit ke-32 dan Rizky Ridho menit ke-56.

Berkat hasil ini, Indonesia berhasil mendapatkan 3 poin. Jika ditambahkan dengan poin sebelumnya yakni 7, maka Timnas Indonesia berhasil mengoleksi 10 poin.

BACA JUGA:Hore! Indonesia Unggul Sementara 1-0 Atas Filipina

BACA JUGA:Idul Adha 1445 H, Kabupaten Cirebon Surplus Stok Hewan Kurban

BACA JUGA:Tambah Wow Saja! Hotman Usulkan Tim Kuasa Hukum Prabowo-Gibran Dampingi PS dalam Kasus Pembunuhan Vina

Sehingga, dengan modal 10 poin tersebut, Timnas Indonesia berhak untuk lolos ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia mendampingi Irak.

Sejak menit awal laga dimulai, para pemain Timnas Indonesia langsung menekan pertahanan Filipina.

Marselino Ferdinan dan kawan-kawan silih berganti melakukan serangan ke jantung pertahanan Filipina. Tapi, belum terselesaikan dengan baik.

Thom Haye pun tak ketinggalan, pada menit ke-6 mulai merangsek ke pertahanan Filipina. Kemudian, memberi umpan tarik ke Ragnar Oratmangoen. Tapi, pertahanan lawan berhasil menahan serangan tersebut.

BACA JUGA:Jelang Idul Adha, Pj Wali Kota Monitoring Cek Kesehatan Hewan Kurban

BACA JUGA:Harga Pasar Jay Idzes Meroket, Salip Thom Haye

BACA JUGA:Ribuan Botol Miras Dimusnahkan, Kapolresta Cirebon: Bentuk Pertanggungjawaban

Dalam laga ini, pemain klub Hereven ini cukup menjadi pembeda. Haye kembali masuk ke sisi kanan pertahanan Filipina. 

Kategori :