Sidang Pegi Dilanjut Besok, Tim Hukum Polda Jabar Siapkan Sesuatu, Apa Itu?
BANDUNG, RADARCIREBON.COM – Sidang praperadilan Pegi Setiawan dilanjut lagi besok pagi, Selasa 2 Juli 2024.
Sidang di Pengadilan Negeri (PN) Bandung ini akan dilanjutkan dengan agenda pembacaan jawaban dari Polda Jabar sebagai pihak termohon.
Setelah itu dilanjutkan dengan agenda replik dan duplik.
Sebelumnya, sidang praperadilan perdana Pegi Setiawan digelar hari ini, Senin, 1 Juli 2024, mulai pukul 09.WIB.
BACA JUGA:Sidang Praperadilan Pegi Setiawan, Begini Komentar Tim Kuasa Hukum Polda Jabar
BACA JUGA:Elza Syarief Ancam Politisi yang Pansos Lewat Kasus Vina: Yang Mau Nyalon Bahaya, Nih!
Agenda sidang hari ini adalah pembacaan permohonan praperadilan dari oleh kuasa hukum Pegi.
"Untuk jawaban jam 9 pagi (besok, Selasa 2 Juli 2024), untuk replik jam 1, untuk duplik setelah Ashar biar adil. Rabu sudab masuk ke pembuktian," demikian dikatakan oleh Hakim Ketua Eman Sulaeman dalam sidang di PN Bandung, Senin 1 Juli 2024.
Sebelum sidang perdana dibubarkan, Eman juga meminta kuasa hukum pihak pemohon dan termohon mempersiapkan segala sesuatu untuk agenda selanjutnya.
"Untuk termohon bukti dari termohon tanggal 4 hari Kamis. Hari Jumat tanggal 5 kesimpulan, hari Senin adalah putusan. Besok acaranya jawaban, replik dan duplik, sidang saya tutup," jelasnya.
BACA JUGA:Elza Syarief Cs Bentuk Tim Pencari Fakta Kasus Vina Cirebon, Dinilai Tidak Independen
BACA JUGA:Pelaku Maling di Kuningan Mengaku Orang Tasikmalaya, Barang Bukti Berupa Cicin Emas
Nah, usai sidang, Kepala Bidang (Kabid) Hukum Polda Jabar, Kombes Pol Nurhadi Handayani memberikan pernyataan resmi kepada wartawan.
Dia tidak banyak bicara. Namun secara umum, Kombes Nurhadi memastikan bahwa pihaknya telah siap menghadapi gugatan Pegi.