RADARCIREBON.COM - Persib Bandung kembali mendatangkan pemain asing baru, diduga dipersiapkan sebagai pemain pelapis bagi Ciro Alves.
Sesuai dengan regulasi yang dikeluarkan PT LIB selaku operator, jumlah pemain asing yang berada di dalam lapangan harus 6 pemain.
Adapun sisa 2 pemain asing lainnya, berada di bangku cadangan dipersiapkan untuk menggantikan pemain asing lainnya.
Perburuan pemain asing kedelapan Persib Bandung, akhirnya menggaet nama Mailson Lima Duarte Lopes.
BACA JUGA:Tawuran di Plered Berhasil Digagalkan Tim Patroli Raimas Macan Kumbang 852 Polresta Cirebon
BACA JUGA:Ono Surono Bertanya ke Warga; Siapa yang Setuju Pasangannya Ridwan Kamil?
Dengan begitu, kuota delapan pemain asing milik Persib sudah terpenuhi. Dipersiapkan menghadapi Liga 1 2024/2025.
Mailson Lima Duarte Lopes berposisi sebagai penyerang asal Cape Verde kelahiran Belanda.
Mailson Lima menjadi pemain asing kedelapan yang direkomendasikan pelatih Bojan Hodak untuk memperkuat lini serang. Sebab, Lima biasa beroperasi di posisi sayap kiri.
Pemain berambut keriting ini diduga bakal saling bergantian dengan posisi Ciro Alves di susunan pemain.
BACA JUGA:Ribuan Warga Ikuti Jalan Sehat Jabar Bangkit Bersama Ono Surono
Sebagaimana diketahui, Ciro merupakan pemain yang kerap beroperasi di kedua sayap Persib ketika melakukan penyerangan.
Liga 1 musim kemarin, posisi Ciro sering bergantian dengan Beckham Putra atau Ezra Walian.
Namun dengan kedatangan Mailson Lima Duarte Lopes, kemungkinan besar posisi tersebut bakal milik mereka berdua yang turun secara bergantian.