CIREBON, RADARCIREBON.COM – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) XTC Kabupaten Cirebon baru saja melaksanakan Musyawarah Cabang (Muscab) pada Minggu 29 September 2024 kemarin.
Dalam Muscab tersebut, terpilihlah Wira Suganda sebagai Ketua DPC XTC Kabupaten Cirebon periode 2024-2028.
Sementara, untuk Sekretaris DPC XTC Kabupaten Cirebon periode 2024-2028 dijabat oleh Safiq Ahmad Riadi.
Usai Muscab, Ketua DPC XTC Kabupaten Cirebon yang terpilih periode 2024-2028, Wira Suganda menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh keluarga besar XTC Kabupaten Cirebon.
BACA JUGA:Minibus yang Dikendarai Kades Babakan Sari Bantarujeg Majalengka Terperosok Parit di Dukupuntang
BACA JUGA:Banyak Sampah dari Cordela, Atang Sampaikan Sudah Ada Pengakuan
BACA JUGA:Inilah Kronologi dan Pemicu Kebakaran Hebat Pabrik Bawang di Kuningan
Secara khusus, dia mengapresiasi dukungan yang diberikan oleh seluruh lapisan organisasi, mulai dari Pimpinan Anak Cabang (PAC) hingga DPC, karena bersinergi dalam menyukseskan program organisasi.
“Terima kasih kepada seluruh keluarga besar XTC yang telah mendukung dan turut serta mensukseskan program-program kepengurusan organisasi ini.”
“ Insya Allah akan membawa banyak manfaat, tidak hanya bagi keluarga besar XTC, tetapi juga bagi masyarakat, ” ucapnya.
Tidak hanya itu, pihaknya juga akan membuat langkah strategis dalam meningkatkan SDM XTC Kabupaten Cirebon.
BACA JUGA:Belum Ada Respon dari Pemkab Kuningan, Sampah dari Luar Desa Cipari Masih Banyak
BACA JUGA:Pemprov Jabar Raih Penghargaan Terbaik Pertama dalam Anugerah Layanan Investasi 2024
BACA JUGA:Tinjau Ulang Putusan Penunjukan Sophi Jadi Ketua DPRD Kabupaten Cirebon
Kemudian, mendorong para anggotanya untuk berperan aktif dalam mengawal demokrasi dan program-program strategis Pemerintah Kabupaten Cirebon.
“Kehadiran XTC di Kabupaten Cirebon bukan hanya simbol, tapi merupakan kekuatan yang mendukung program pemerintah secara demokratis,” ungkapnya.
Sementara, Sekretaris DPC DPC XTC Kabupaten Cirebon periode 2024-2028, Safiq Ahmad Riadi menambahkan bahwa kedepan, XTC akan melakukan sejumlah transformasi dalam upaya pembinaan anggotanya.
BACA JUGA:Sophi Zulfia Pastikan Kandidat Definitif Ketua DPRD Kabupaten Cirebon Periode 2024-2029
BACA JUGA:Kecelakaan di Sunyaragi, Pengendara Motor Tabrak Truk, Diduga Mengantuk saat Berkendara
BACA JUGA:Belasan Desa Masih Krisis Air, BPBD Tetap Suplai Air Bersih
Artinya, organisasi ini harus didorong dengan program-program yang menghasilkan output yang positif, baik untuk pengurus, anggota dan masyarakat.
“Sudah saatnya kita tunjukkan bahwa XTC bisa berperan dalam pembangunan daerah. Maka, kita membutuhkan pembinaan dari pemerintah dan para stakeholder agar para anggota XTC bisa berkiprah untuk masyarakat,” pungkasnya. (*)