CIREBON, RADARCIREBON.COM – GadgetDoc kini membuka cabang di Cirebon, berlokasi di Jalan Petratean Nomor 36. Tempat layanan ini menawarkan servis perbaikan gadget berbagai merek dengan pendekatan yang berbeda.
GadgetDoc berkomitmen menggunakan sparepart berkualitas tinggi, menyediakan layanan konsultasi gratis, serta dukungan pelanggan yang ramah dan budget-friendly sesuai dengan jenis kerusakan yang dialami gadget.
Syafrul Setia Bakti, pemilik GadgetDoc, menjamin layanan perbaikan terbaik dari awal hingga akhir proses, mulai dari penanganan keluhan, perbaikan, hingga pembayaran.
“Kami lebih fokus pada layanan perbaikan gadget, bukan hanya smartphone tetapi juga MacBook dan laptop, dengan pelayanan terbaik yang kami tawarkan,” ujarnya pada Jumat (11/10/2024).
BACA JUGA:Shin Tae-yong ungkap Hal Memalukan Usai Laga Indonesia vs Bahrain
GadgetDoc tidak hanya mengutamakan kualitas layanan perbaikan handphone, tetapi juga berusaha menciptakan kenyamanan bagi pelanggan dengan menyediakan berbagai fasilitas. Pelanggan dapat menikmati fasilitas seperti meja billiard, musik, dan area bermain anak-anak di dalam ruangan yang bersih dan berpendingin udara.
“Kami ingin memastikan pelanggan merasa nyaman saat menunggu, jadi kami menyediakan beberapa fasilitas seperti ruangan bersih, meja billiard, dan Playground untuk anak-anak,” tambah Syafrul.
Tim teknisi di GadgetDoc terdiri dari tenaga ahli yang bersertifikat resmi dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP), sehingga pelanggan dapat yakin bahwa gadget mereka akan ditangani dengan baik dan kembali berfungsi seperti semula.
“Sebagian besar perbaikan bisa ditunggu, tergantung pada tingkat kerusakan. Berdasarkan pengalaman kami, lebih dari 70% kerusakan gadget bisa ditangani dalam waktu yang singkat. Teknisi kami memiliki sertifikasi resmi, jadi pelanggan tidak perlu khawatir,” jelasnya.
BACA JUGA:Porpov Jabar 2026, POBSI Kabupaten Cirebon Targetkan 4 Medali Emas
Syafrul berharap GadgetDoc dapat terus eksis dan berkembang di tengah masyarakat Cirebon, khususnya dalam bidang perbaikan gadget. Ia juga ingin mengubah stigma negatif tentang teknisi smartphone dengan memberikan pelayanan prima dan jaminan penggunaan sparepart terbaik.
“Kami berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik dalam perbaikan gadget smartphone. Kami ingin masyarakat tidak lagi terstigma dengan citra negatif tentang teknisi smartphone. Dengan standar prosedur yang sangat baik dan teknisi bersertifikat, kami siap memberikan layanan yang memuaskan,” pungkas Syafrul.(rdh)