Wajib Tahu! 5 Tips Menjaga Kesehatan Tubuh di Kala Musim Hujan

Selasa 12-11-2024,08:00 WIB
Reporter : Rio Aji
Editor : Rio Aji

3. Rutin Olahraga 

Melakukan berbagai macam aktivitas fisik, seperti berolahraga secara rutin merupakan tips menjaga kesehatan di kala musim hujan yang tak kalah penting.

Berolahraga secara rutin mampu menjaga sirkulasi darah serta mampu mengoptimalkan kinerja sel darah putih yang berperan dalam sistem imunitas tubuh.

4. Mencukupi Asupan Vitamin 

Vitamin C dan D adalah zat yang sangat dibutuhkan oleh tubuh untuk menjaga sistem imun tubuh.

Sehingga, sangat penting bagi anda untuk mencukupi kebutuhan harian vitamin C dan D tidak terkecuali pada saat musim hujan.

BACA JUGA:Peduli Sesama, Pemdes Pamijahan Gelar Donor Darah

BACA JUGA:Arus Lalu Lintas di KM 92 Tol Cipularang Mulai Normal

BACA JUGA:Pabrik Rotan di Tegalwangi Terbakar, Diduga Akibat Arus Pendek Listrik

Kebutuhan vitamin C harian untuk wanita adalah sebesar 75 mg dan laki-laki  sebanyak 90 mg.

Anda bisa mendapatkan asupan vitamin C dengan rutin mengkonsumsi makanan seperti buah-buahan dan sayuran, contohnya seperti jeruk, stroberi, dan brokoli.

Selain itu juga, anda bisa mendapatkan asupan vitamin C dengan rutin mengkonsumsi suplemen vitamin C, namun harus tetap atas anjuran dari dokter.

Sementara itu, untuk memenuhi kebutuhan vitamin D anda dapat berjemur dibawah sinar matahari.

5. Mengkonsumsi makanan sehat dan Bergizi 

Tips menjaga kesehatan dikala musim hujan yang terakhir adalah dengan cara mengkonsumsi berbagai macam makanan yang menyehatkan dengan gizi yang seimbang.

Selain itu juga, mengkonsumsi berbagai macam makanan yang menyehatkan dengan gizi yang seimbang dapat menurunkan resiko tubuh terserang dari berbagai macam penyakit terutama di kala musim hujan. (*)

Kategori :