Ia juga menyampaikan, pihaknya melibatkan sebanyak 2.500 personil guna antisipasi kebencanaan di Jabar.
"Ada 2.500 personil, dari Polri, TNI, BPBD, semuanya ikut semua ya dari pemerintah provinsi dan relawan tadi kita libatkan. Begitu banyaknya relawan-relawan yang ikut termasuk juga Pramuka kita libatkan," ucapnya
Dikatakan Rudi, sejak Januari 2025 tercatat ada 1.500 kejadian bencana di Jabar.
BACA JUGA:Siaga Bencana Alam, Polresta Cirebon Gelar Apel Personel, Kombes Pol Sumarni Sampaikan Hal Ini
Sementara, berdasarkan data Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), sampai dengan 19Oktober 2025, telah terjadi 2.606 bencana alam di Indonesia, diantaranya 1.289 banjir, 544 cuaca ekstrem, 511 kebakaran hutan, 189 tanah longsor, 22 gempa bumi, 4 erupsi gunung berapi, serta beberapa bencana alam lainnya.
Berbagai bencana tersebut telah mengakibatkan 361 orang meninggal dunia, 37 orang hilang, 615 orang luka-luka, 5,42 juta orang mengungsi, 31.496 rumah rusak, serta 887 fasilitas umum dan perkantoran rusak. (*)