Rapimnas Mandatkan Wiranto Tentukan Koalisi

Kamis 08-05-2014,12:59 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

JAKARTA - Hasil Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Hanura menghasilkan kesepakatan bahwa seluruh kader dan pengurus Partai Hanura menyerahkan mandat kepada ketua umum, Wiranto, untuk menentukan mitra koalisi. Keputusan tersebut diambil setelah para kader dan pengurus mendengarkan paparan peta politik terkini dan hasil laporan dari komunikasi politik atau lobi yang telah dilakukan oleh Wiranto selama ini. Dalam Rapimnas yang diikuti oleh seluruh ketua dan sekretaris DPD se-Indonesia, Badan Pengurus Harian, Badan/Lembaga di DPP Partai Hanura, seluruh Organisiasi Sayap dan Otonom Partai Hanura, seluruhnya diberi kesempatan untuk menyampaikan pandangannya. \"Setelah mendengar rekomendasi dan usulan usulan dari para peserta, akhirnya mengambil keputusan yaitu menyerahkan mandat penuh pada Bapak Wiranto selaku ketua umum untuk menentukan arah koalisi,\" kata  Chairudin Ismail, selaku pimpinan sidang saat penutupan Rapimnas Partai Hanura, kemarin (7/5). Menanggapi pemberian mandat tersebut, Wiranto menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh kader Hanura yang mempercayakan proses arah koalisi kepadanya. “Keputusan Rapimnas ini merupakan keputusan yang paling bijak. Pasalnya, dinamika politik saat ini sangat dinamis dan baru akan terlihat jelas setelah waktu pendaftaran bakal calon presiden dan bakal calon wakil presiden dibuka secara resmi oleh Komisi Pemilihan Umum,\" katanya dalam pidato penutupan rapimnas tersebut. Wiranto mengatakan, dalam berkoalisi, dia akan mencari partai yang memiliki visi dan misi serta nafas perjuangan yang sama. Selain itu, dirinya juga ingin memastikan Hanura terjamin masuk dalam sebuah koalisi yang dapat berperan dalam pembangunan nasional. Saat ini tidak ada kecenderungan Hanura mengarah terhadap suatu partai, karena dinamika politik terus bergulir. \"Perkembangan ini tidak bisa diramalkan. Kita tidak bisa meramal ada berapa kubu yang akan muncul, tidak bisa meramal berapa pengelompokan parpol yang nanti mampu mengajukan capres-cawapresnya, jadi tunggu saja karena masih berproses,\" ujarnya dalam rapimnas yang juga dihadiri Ketua DPP Hanura Fuad Bawazier dan Yuddy Chrisnandi. “Saya akan mengusahakan yang terbaik untuk Hanura. Kita ingin Hanura berkoalisi dengan capres yang menang. Kami sudah lelah berada di luar (oposisi, red) selama ini, kita ingin agar dapat berperan dalam pemerintahan, dan hari-hari ini merupakan hari yang sangat krusial, karena berbagai macam komposisi bakal terjadi, oleh karena itu, saya berterimakasih atas mandat yang diberikan kepada saya untuk menentukan arah koalisi dan menentukan pilihan terbaik,” tandasnya. Dengan keluarnya mandat tersebut pada Rapimnas I tahun 2014  dinyatakan selesai. Rapimnas yang juga dihadiri oleh Ketua Bapilu Partai Hanura, Hari Tanoesoedibjo, ini digelar khusus untuk memetakan koalisi. Hanura berambisi tak mau lagi menjadi oposisi karena ingin masuk dalam koalisi pemerintahan. (dil)

Tags :
Kategori :

Terkait