BEKASI - Saat kontingen Kabupaten Cirebon di Pekan Olahraga Daerah (Porda) Jabar XII/2014 seret meraih emas, Agus Suparman, atlet atletik yang turun di nomor lempar cakram memberi jawaban. Agus sukses meraih emas di arena atletik kawasan Jababeka Kabupaten Bekasi, Sabtu (15/11). Emas di cabang atletik adalah emas kedua Kabupaten Cirebon setelah pencak silat. Hebatnya, emas yang diraih Agus merupakan emas perdana yang diraih atletik setelah melakukan pembinaan intensif pasca Porda IX Indramayu tahun 2003 lalu. “Ini jawaban atas hasil pembinaan intensif selama satu dasawarsa. Kerja keras Agus dan pembina akhirnya berbuah medali emas,” ujar Drs Didin Jaenudin, pembina atletik Kabupaten Cirebon. Yang tak kalah hebat, saat meraih medali, staf di SMPN 2 Susukanlebak ini baru berusia 19 tahun. Peran SMPN 2 Susukanlebak untuk prestasi Agus memang cukup besar. Agus yang juga alumni SMPN 2 Susukanlebak langsung direkrut menjadi staf setelah lulus dari SMKN 1 Lemahabang. “Agus kami rekrut sebagai staf sehingga bisa membina adik-adiknya di sekolah. Kebetulan kami memiliki kelas olahraga dan intensif mengembangkan atletik,” ujar Didin. Didin yakin prestasi Agus akan semakin meningkat jika melihat usianya saat meraih emas. Bahkan pihaknya optimis Agus bisa menjaga prestasi hingga empat porda berikutnya. Didin mencontohkan Supriati Sutono (pelari nasional) saja masih bisa berprestasi di usia 35 tahun. “Asalkan konsisten berlatih, saya yakin Agus bisa mempertahankan prestasinya,” pungkas Didin. Saat meraih emas, Agus mencatat lemparan sejauh 38,07 meter. Catatan itu bahkan bukan lemparan terbaiknya, karena Agus pernah mencatat lemparan yang menjadi rekor pribadi sejauh 40,25 meter. Sementara itu, Perbakin Kabupaten Cirebon untuk sementara memimpin perolehan medali cabang menembak Pekan Olahraga Daerah (Porda) Jabar XII/2014. Berlangsung di Lapangan Tembak Cisangkan, Kota Cimahi sejak 14 November lalu, Kabupaten Cirebon sudah mengoleksi 2 emas, 4 perak dan 2 perunggu. Di peringkat kedua ada Kabupaten Bekasi dengan 2 emas dan 1 perak. Kota Bandung di peringkat tiga dengan 1 emas. Dua emas Kabupaten Cirebon diraih Zaitun dari nomor air pistol senior perorangan putri dan Naura Amalia di nomor air pistol junior perorangan putri. Perak disumbangkan Soleh (air pistol senior putra), air pistol senior beregu putra, dan air pistol senior beregu putri. Lalu Ahmad Yanto (air pistol junior perorangan putra). Sedangkan perunggu disumbangkan Ranggalawe (air pistol junior perorangan putra) dan Yosi Martianingsih (air pistol senior perorangan putri). (iim/ttr)
Hapus Dahaga Satu Dasawarsa
Senin 17-11-2014,09:00 WIB
Editor : Dian Arief Setiawan
Kategori :