Kemenangan Berdarah Andy Letding

Selasa 31-03-2015,10:00 WIB
Reporter : Harry Hidayat
Editor : Harry Hidayat

JAKARTA - Ring Tinju TVRI Minggu malam (29/3) kembali diwarnai drama berdarah. Pertarungan antara Andy Sukhoi Letding (Dirgantara BS TNI AU Jakarta) kontra James Aiba Mokoginta (Nainggolan Gym Jakarta) akhirnya dimenangkan Andy dalam sembilan dari 12 ronde yang dijalani tersebut. Namun, kemenangan yang diraih Andy itu harus dibayar dengan darah yang mengucur deras dari keningnya. Itu setelah sikut kanan James mengenai kening Andy pada ronde ke sembilan. Pertandingan pun sempat memanas dan harus di hentikan dua menit sebelum akhirnya wasit Jackson Sihombing memutuskan mengakhiri pertandingan tersebut untuk kemenangan angka buat Andy. Dari tiga hakim pertandingan, Andy unggul 259-251 (86-84, 85-83, 88-80) atas James. Dalam perjalanan pertarungan kemarin, di dua ronde awal, kedua petinju mencoba mencari ritme dalam pertandingan. Namun, situasi berubah di ronde ketiga, serangan kombinasi Andi dengan mengandalkan doble jab yang dilanjutkan dengan straight membuat pertahanan James goyah. Maklum sejak akhir ronde kedua, James terlihat menurun setelah lengan kanannya cedera. \"Di ronde kedua saya sudah habis, lengan kanan saya kena hantam kak Andy. Dia main hebat malam ini (Minggu malam, Red),\" terangnya kepada Jawa Pos selepas pertarungan. Dukungan kesatuan Andy dari TNI AU turut mengangat performa dia diatas ring. Beberapakali sorakan dari tribun penonton sanggup turut mengantarkan serangan yang dilancarkan dia. Sedangkan, James yang hanya bisa bertahan sejak ronde kedua praktis hanya mampu mencuri poin saat Andy mulai lengah. \"Pukulan yang saya lancarkan pun tidak maksimal,\" terangnya. Sebab, lengan tangan kanan lah yang selama ini menjadi andalan dia. James menilai bahwa pertarungan terakhir kontra Andy jauh lebih bagus ketimbang yang ditunjukkannya kemarin. Apalagi dengan persiapan satu bulan yang tak intensif turut membuat penampilannya menurun. \"Kalau mau di bandingkan, malam ini ini (Minggu malam, Red) saya main dibawah penampilan yang semestinya,\" urainya. Sementara itu, Andy yang dikonfirmasi setelah mendapatkan perawatan dari tim medis menyatakan bahwa dirinya cukup puas. \"Walaupun harus berdarah tetapi saya tetap menunjukkan kerja keras selama pertandingan,\" katanya. Diakui Andy, tercatat dua kali dia mendapatkan sikutan di kening, yakni di ronde kelima dan kesembilan. Tetapi baru di ronde ke-9 lah darah mengucur deras dari kening yang sempat memicu kisruh dari penonton. \"Ini kemenangan ketiga bagi saya atas James,\" lanjutnya. Tercatat lima kali kedua petinju menjalani pertarungan, tiga diantaranya menangkan James, sedangkan sisanya berakhir draw. (nap)

Tags :
Kategori :

Terkait