Butuh Waktu 12 Hari

Rabu 26-08-2015,09:00 WIB
Reporter : Harry Hidayat
Editor : Harry Hidayat

Untuk Memadamkan Titik Api di Gunung Ciremai KUNINGAN - Perjuangan oleh berbagai pihak selama 12 hari dalam memadamkan api di Gunung Ciremai akhirnya berhasil. Titik api yang terletak di Saung Seeng dinyatakan sudah padam. Rentang waktu 12 hari tersebut terhitung sejak tanggal 14 Agustus lalu. Tim pemadaman berhasil memadamkan api, kemarin (25/8). “Api sudah padam, kami saat ini masih waspada karena ditakutkan muncul titik api baru,” ucap Agus Yudhantara, petugas Badan Taman Nasional Gunung Ciremai (BTNGC) kepada Radar, kemarin (25/8). Setelah dinyatakan padam, kata Agus, sebagian anggota tim pemadaman sudah turun. Tim yang melakukan penyisiran bukan hanya TNGC, tapi ada juga dari BPBD, Kodim, MPA dan PA. Pihaknya berharap tidak ada titik api lagi. “Proses pemadaman tidak mudah karena memakan waktu yang cukup lama,” katanya. Sementara itu, kemarin pagi, BTNGC menerima laporan kalau di Blok Cibuntu Kecamatan Pasawahan dilaporkan ada kebakaran. Tapi ternyata hanya kepulan asap di tengah sawah. “Kami selalu waspada ketika ada laporan dalam bentuk apapun. Jika ada laporan, kami langsung cek. Kalau sudah cek langsung, meski informasi itu tidak benar, hati kami tenang,” jelas dia. Mengenai program camp fire care (kemah peduli api), akan terus dilakukan. Itu karena program ini diluncurkan untuk mengantisipasi terjadinya kebakaraan. BTNGC sendiri mendirikan pos sebanyak 10 titik di lokasi rawan kebakaran. Rinciannya, enam titik di Kuningan yang tersebar di Kecamatan Cilimus, Mandirancan, dan Pasawahan. Sedangkan sisanya di wilayah Majalengka. “Setiap pos dijaga minimal tiga hingga enam orang. Yang berjaga di pos terdiri dari petugas BTNGC dan masyarakat sekitar. Mereka setiap hari terus berjaga,” ucap Agus. Sementara itu, Kepala Pelaksana BPBD Kuningan, Agus Mauludin SE membenarkan api sudah diantisipasi. Titik api yang berhasil dijinakkan adalah di Saung Seeng. “Alhamdulillah api sudah berhasil dilokalisasi, meskipun belum 100 persen. Untuk saat ini api sudah aman, tidak terdapat titik api lagi. Tim yang terakhir sedang ditarik turun dari Gunung Ciremai. Mudah-mudahan api tidak menyala lagi, kami masih stand bye di posko,” ucap mantan kabag humas Setda Kuningan. (mus)

Tags :
Kategori :

Terkait