CIREBON- Kepastian mutasi akhirnya terjawab. Hari ini Walikota Cirebon Nasrudin Azis akan mengumumkan mutasi sekaligus pelantikan di Gedung Korpri, mulai pukul 08.00 WIB. Data yang diterima Radar tadi malam sekitar pukul 21.30 menyebutkan surat undangan pelantikan sudah disebar oleh BK-Diklat. Selama ini isu yang beredar mutasi akan diumumkan melebihi 5 kursi kosong. “Saya sudah terima undangannya, baru saja. Kode suratnya B dan diminta hadir pukul 07.30 besok pagi (hari ini, red),” ujar sumber Radar yang ikut terkena mutasi. Masih kata sumber Radar, karena mutasi tidak menyentuh eselon II, maka kode surat A berlaku untuk eselon III, sedangkan kode surat B maka mutasi itu untuk eselon IV. Yang menghebohkan, pejabat eselon III yang sempat bermasalah dan belum lama ini terkena mutasi di dinas “basah“, kabarnya dipindah lagi. “Lobinya hebat meski yang bersangkutan bermasalah,“ ujar sumber itu lagi. Sementara Kabag Humas dan Protokol Pemkot Cirebon, M Maruf Nuryasa tadi malam membenarkan pagi ini akan digelar mutasi. “Sudah pasti mutasi digelar besok pagi (hari ini, red),” kata Maruf saat dihubungi Radar Cirebon. Sementara Sekda Drs Asep Dedi MM mengaku pembahasan nama-nama yang akan dimutasi sudah final. Hanya saja mutasi yang akan diumumkan oleh walikota tidak menyentuh eselon II, tetapi hanya eselon III dan IV. “Semuanya sudah final, tapi hanya eselon III dan IV yang diumumkan mutasi,” katanya. (abd)
Pagi Ini Walikota Cirebon Gelar Mutasi
Jumat 23-10-2015,09:00 WIB
Editor : Dian Arief Setiawan
Kategori :