[Kartini Masa Kini] Diana Sutjito; Mengingatkan Perempuan untuk Terus Belajar

Kamis 21-04-2016,10:29 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

CITA-cita Kartini juga ditularkan dalam dunia pendidikan. Hal ini yang dijalani Diana Sutjito BBus CPA. Ya, pemilik Kinderfield School Cirebon ini menanamkan prinsip dan semangat jiwa Kartini dalam bidang pendidikan. Dia memilih berkarir di dunia pendidikan karena ingin terus belajar. \"Saya ingin terus belajar, apapun itu. Dan perayaan Hari Kartini ini menjadi pengingat kita sebagai perempuan agar terus belajar. We are learning from each other,\" ujarnya saat berbincang dengan Radar Cirebon, Rabu (20/4). Semangat Kartini ia terapkan dalam pendidikan sekolah yang dikelola. Kedisiplinan dan menyesuaikan perkembangan zaman yang selalu diutamakan. Sosok Kartini, menurut Diana, bukan hanya pahlawan yang dipelajari di buku sejarah, melainkan sosok inspiratif bagi perempuan Indonesia. \"Sebagai bangsa Indonesia, kita harus bersyukur punya sosok Kartini, perempuan yang pemikirannya sudah jauh maju daripada zamannya,\" jelas istri dari William Effendi BComp itu. Menurut Diana, jasa terbesar Kartini adalah memberikan kesempatan kepada perempuan Indonesia untuk berkembang dan mengaktualisasikan diri. Aktualisasi diri, Diana menilai, penting adanya bagi perkembangan suatu generasi. \"Bayangkan, bagaimana jika seluruh perempuan Indonesia hanya tinggal di rumah, negara ini tidak akan berkembang, generasi berikutnya pun tidak akan berkembang,\" kata ibu dari Andrew Effendi, Annabelle Charlotte Effendi dan Alexander Edward Effendi itu.(*)  

Tags :
Kategori :

Terkait