CIREBON - PT Suryaputra Sarana bersama PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors menggelar Kumpul Bareng Juragan Mitsubishi dengan tema \"Investasi Usaha yang Terpercaya\" di Swiss-belhotel Cirebon, Jumat (13/5). Acara ini dikonsep untuk memanjakan customer dengan berbagai hiburan dan sales program menarik. MMC Koordinator Area Jawa Barat PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors, Ribowo Karnan mengungkapkan, acara ini secara rutin digelar untuk maintenance customer dengan harapan customer semakin loyal terhadap produk Mitsubishi. \"Salah satu sales program menarik yang ditawarkan adalah paket bunga dan DP murah dari Adira Finance,\" katanya kepada Radar, kemarin. Sesuai dengan temanya, jika bicara mengenai investasi usaha yang terpercaya, Mitsubishi punya solusi. Produk T120SS dan L300 Pick Up merupakan solusi bisnis nomor satu. \"Ditambah lagi Mitsubishi punya layanan 3S (Sales, Service, Spare Parts), 242 jaringan diler, bengkel siaga di delapan kota besar di Indonesia, 4.500 jaringan suku cadang yang tersebar di seluruh Indonesia, serta layanan booking service,\" paparnya. Secara nasional, Jawa Barat menjadi tulang punggung utama penyumbang terbesar penjualan T120SS dan L300 Pick Up. Jika dipersentasekan, 40 persen T120SS dan 89 persen untuk L300 Pick Up. Produk pertama, L300 Pick Up dirancang tangguh melewati tanjakan. Mesin diesel 4D56 irit dan bertenaga. Perjalanan pun akan lebih nyaman dengan ban radial. Serta memiliki kabin yang luas dan fitur power steering. \"Sedangkan T120SS, produk ini tangguh dan ekonomis berbahan bakar bensin,\" ujarnya. T120SS juga memiliki kabin luas dan keunggulan lainnya seperti audio baru CD/MP3 Player. Perjalanan juga lebih nyaman dengan speedometer yang baru. \"Tersedia 3 way wide deck, flat deck, standard deck, dan bus chassis,\" ujarnya. Sejak 1971 sampai sekarang penjualan T120SS mencapai 1,1 juta unit secara nasional. Pencapaian ini merupakan kontribusi customer yang telah memberikan kepercayaan terhadap Mitsubishi. Menurutnya, Indonesia sebagai pasar strategis yang penting untuk Mitsubishi Motors di wilayah Asean. Mitsubishi Motors telah hadir selama 46 tahun dan telah mendapatkan kepercayaan tinggi di Indonesia. \"Untuk menjaga kepercayaan, kami senantiasa meningkatkan kualitas produk,\" tuturnya. Sementara itu, Area Manager Jawa Barat PT Suryaputra Sarana, Mulyono Tantosa mengatakan, pihaknya tidak hanya fokus menjual kendaraan tapi juga mempersiapkan pelayanan agar kendaraan customer terawat. Termasuk juga mempersiapkan program untuk memanjakan customer. \"Silaturahmi ini merupakan informasi untuk mengetahui produk dan layanan yang disediakan PT Suryaputra Sarana. Dengan harapan, customer terpuaskan dan tetap setia menggunakan produk Mitsubishi,\" jelasnya. (nda/adv)
Mitsubishi Solusi Investasi Usaha
Senin 16-05-2016,16:04 WIB
Editor : Harry Hidayat
Kategori :