SAMA-sama sibuk, Widi Mulia dan suaminya, Dwi Sasono, selalu berusaha memanfaatkan waktu bersama tiga anak mereka. Bagi Widi, kualitas kebersamaan dengan anak-anak jauh lebih penting ketimbang kuantitas pertemuan. Kebersamaan selama 1–2 jam saja sudah cukup jika diisi dengan aktivitas-aktivitas yang berkesan. Itu lebih baik daripada lama bersama, tetapi sibuk dengan gadget masing-masing. Widi menuturkan, demi terciptanya waktu yang berkualitas, ada komitmen untuk menerapkan batasan-batasan tertentu kepada anak-anak mereka. Terutama sang anak sulung, Dru Prawiro Sasono, dan anak kedua mereka, Widuri Putri Sasono, yang sudah mempunyai banyak kegiatan di luar rumah. “Saya buat aturan. Main laptop atau iPad hanya 10–15 menit. Itu pun mereka harus membereskan mainan dulu,” katanya. Widi lebih banyak mengajak anak-anaknya beraktivitas, tidak hanya berdiam diri di depan laptop atau iPad. Bersama Widuri, Widi biasanya bermain lipsync. Widi menirukan gerakan bibir Widuri yang sedang berbicara. Kadang, mereka juga menyanyikan lagu bersama yang liriknya juga dihafal Widuri. ”Dia senang yang seperti itu,” tutur personel B3 tersebut. Bersama Dru, Widi menerapkan permainan yang berbeda. Biasanya, Dru yang hobi menggambar memberikan karyanya kepada Widi. Mereka juga sering membangun rumah bersama dalam game Minecraft. “Kadang juga membuat karakter dari kertas lipat. Enggak perlu mahal,” ujarnya. Perempuan bertubuh mungil itu menuturkan, bagi dia dan Dwi serta anak-anak mereka, hasrat untuk bersama lebih penting ketimbang mainan mahal. Game sederhana yang bisa dimainkan oleh semua akan jauh lebih disenangi anak-anak. (and/c20/agm)
Widi Mulia, Bikin Peraturan Buat Anak
Senin 18-07-2016,13:00 WIB
Editor : Dian Arief Setiawan
Kategori :