INDRAMAYU - Minimnya penerangan jalan umum (PJU) terjadi di sepanjang Jalan Raya Rancajawat, Kecamatan tukdana, Kabupaten Indramayu. Kondisi tersebut dikeluhkan masyarakat dan pengguna jalan. Karena jalan tersebut merupakan jalur cepat. Ketiadaan PJU membuat kondisi jalan gelap, sehingga rawan kecelakaan. Salah satu pengendara, Gito (45), mengaku harus ekstra waspada saat melintasi jalan provinsi itu. Pria yang setiap hari melintasi jalan raya Rancajawat-Tukdana itu mengaku, saat malam jalan yang dilintasinya gelap gulita. “Kalau yang ada permukiman, itu ada PJU. Tapi yang jalur tidak ada permukiman, malah tidak ada. Jadi gelap dan itu hampir sepanjang 1 kilometer,” ujarnya. Dia mengatakan, sebagian besar ruas jalan raya Rancajawat jauh dari permukiman penduduk. Untuk itu PJU merupakan hal yang dibutuhkan pengguna jalan. “Kami sangat menantikan keberadaan PJU itu,” tuturnya. Sementara warga sekitar, Uki (52) berharap pemasangan PJU bisa terealisasi. Apalagi jalan tersebut menjadi salah satu jalan masuk ke Bandara Kertajati-Majalengka. “Kami sangat berharap dipasang PJU. Karena bagaimana pun PJU ini menunjang aktivitas kami. Kalau dipasang, kami lebih nyaman saat melintas di malam hari,” tuturnya. (oni)
Jalan Raya Rancajawat Jalur Cepat tapi Minim PJU, Pengendara Waswas
Rabu 26-04-2017,15:05 WIB
Editor : Husain Ali
Kategori :