Polisi Juga Manusia, Kelelahan Tidur di Pinggir Tol

Sabtu 24-06-2017,23:05 WIB
Reporter : Husain Ali
Editor : Husain Ali

MAJALENGKA - Tugas Polri sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat menuntut kesiagaan dan kesiapsediaan waktu bertugas. Akan tetapi mereka juga manusia yang tak luput dari kelelelahan. Hal ini dialmi sejumlah anggota Polres Majalengka. Mereka berbaring di atas rerumputan di pinggir jalan tol hanya beralaskan kardus bekas, lengkap dengan pakaian kedinasannya. Tampak ekspresi kelelahan seusai melaksanakan penguraian arus mudik H-1 Lebaran. Kejadian tersebut terjadi di saat volume kendaraan menurun di Jalan Tol Cipali, tepat di Kilometer 153 Kertajati Majalengka, Sabtu (24/06). Berbagai ucapan simpati pun berdatangan dari para pemudik yang melihat para abdi negara tersebut. Sutiono (60) pemudik asal Batang Jawa Tengah mengungkapkan keterharuannya ketika melihat para polisi tengah istirahat dipinggir jalan tol. Dia merasa salut akan pengabdian yang ditunjukkan korps Bhayangkara itu. Ketika semua orang sibuk mudik liburan untuk bertemu keluarganya, polisi tetap melaksanakan tugas negara. \"Pasti mereka juga punya keluarga, rasa rindu dan ingin berkumpul dengan orang dicintainya harus dikubur dalam dalam. Saya salut kepada para bapak polisi itu,\" ujar Setiono ditemui Radar saat berhenti di rest area Tol Cipali Majalengka. Hal senada diungkapkan Junianto (40) warga asal Tanggerang yang hendak mudik ke Solo itu mengapresiasi tugas Polri dalam mengamankan arus mudik Lebaran. Memang di beberapa titik jalan tol terjadi kemcetan, tapi itu tidak bisa dihindari. Pasalnya jumlah pemudikyanh ribuan berangkat hampir bersamaan. \"Umumnya mudik tahun ini boleh dibilang lancar dan aman, ini tak leps dari kerja keras aparat, salah satunya Polri. Ya manusiawilah, mereka istirahat karena lelah. Itu pun dilakukan setelah kondisi sudah lancar. Semoga dalam bertugas para bapak polisi diberikan perlindungan dari Tuhan dan dibalas kebaikannya, Bravo Polri...,\" pungkasnya. (gus)

Tags :
Kategori :

Terkait