Keren, Pakai Laser, Bikin Wayang Hanya 15 Menit

Selasa 23-01-2018,19:00 WIB
Reporter : Dedi Haryadi
Editor : Dedi Haryadi

MAJALENGKA-Kesenian tradisional wayang kulit sudah melegenda puluhan bahkan ratusan tahun silam. Namun Ikin terus berupaya mejaga kelestarian dengan mengembangkan kesenian tersebut. Saat ini Ikin tengah memproduksi wayang kulit dengan teknologi masa kini, yakni dengan menggunakan komputer dan laser. Satu lembar wayang kulit yang biasanya dibuat secara manual dengan memakan waktu berhari-hari, kali ini berkat tangan dinginnya dibuat menggunakan teknologi yang dikembangkan. Sehingga satu lembar wayang kulit jadi hanya dalam tempo 15 menit saja. Pria yang juga penggemar kesenian wayang kulit mengaku, kesenian ini merupakan salah satu kesenian rakyat Jawa yang sangat dicintai sekaligus digemari sejak zaman dahulu. Kecintaannya terhadap kesenian wayang kulit sudah lama sejak dia masih kecil. Bahkan saking cintanya dia sudah mengoleksi dua peti wayang kulit yang dibeli dari setiap dalang wayang kulit. “Sekarang saya mencoba memproduksi sendiri wayang kulit dengan teknologi komputer dan laser,” tuturnya. Pria yang juga pemilik studio video shooting ini berharap, kedepan kesenian wayang kulit dapat digemari oleh generasi muda. Pasalnya saat ini kesenian tradisional ini mulai tersaingi dengan kesenian-kesenian modern dan juga teknologi. Sehingga Ikin mencoba mengolaborasikan pembuatan wayang kulit dengan teknologi. “Sekarang juga dalam pementasan wayang kulit sudah menggunakan teknologi seperti musik dan gamelan hingga pencahayaan lampu,” ujarnya. Dia berharap generasi muda harus dapat menggemari kesenian tradisional, agar budaya Indonesia yang dimiliki selama ini akan tetap lestari dan tidak punah bahkan tergerus zaman. (ono)

Tags :
Kategori :

Terkait