SURABAYA-Tim dokter RSUD Dr Soetomo sedang menangani kasus balita 18 bulan yang menelan bolpoin. Bayi perempuan bernama FA itu mulanya bermain bolpoin bersama kakaknya. Tapi bolpoin sepanjang 15 sentimeter dan berdiameter 1 sentimeter tersebut tidak sengaja tertelan. Nahas, sang ibu yang berniat menarik bolpoin justru membuat posisi bolpoin kian terdorong menembus esofagus atau kerongkongan hingga ke paru-paru. Akibatnya, FA terancam menderita radang paru-paru. Yang menyedihkan, FA baru dirujuk ke RSUD Dr Soetomo setelah 3 minggu bolpoin tertelan. Ini membuat kondisi FA sempat memburuk karena bolpoin terlalu lama berada di dalam esofagus. \"Jika tertelan benda asing, sebaiknya segera diperiksakan dalam kurun waktu 3-5 hari. Jika lebih dari masa itu, kondisinya akan semakin parah,\" kata Dr. Purwadi, Sp. Ba (K), tim dokter bedah anak. Purwadi menyarankan, jika tubuh tidak sengaja menelan benda asing, penanganan tercepat adalah dengan memberikan serat selulosa agar permukaan benda asing terlapisi, oleh gerak peristaltik usus. Itu bisa membuat benda asing keluar melalui feses. Jika tidak, upaya operasi pembedahan perlu dilakukan.(end/jpnn)
Astaga, Bayi Tak Sengaja Telan Bolpoin 15 cm Diameter 1 cm
Minggu 27-05-2018,11:07 WIB
Editor : Dian Arief Setiawan
Kategori :