Tiga Kandidat Ketua Bakal Bersaing di Musprov Kadin Jabar

Rabu 30-01-2019,17:00 WIB
Reporter : Dedi Haryadi
Editor : Dedi Haryadi

CIREBON-Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Provinsi Jawa Barat menggelar Musyawarah Provinsi (Musprov) VII, 7 Februari 2019 mendatang di Hotel Aston Cirebon. Selaku tuan rumah, Ketua Kadin Daerah Kabupaten Cirebon H Dion Ahmad Sudiono menyampaikan, musprov diikuti tiga kandidat ketua. Yakni H Rudi Rakiyan selaku pengurus Kadin Jabar, pengurus Kadin Jabar H Tatan P Sujana dan pengurus Kadin Kota Bandung Boris Syaifullah. \"Ini merupakan suatu kehormatan. Kami bekerjasama dengan Kota Cirebon dipercaya untuk menjadi tuan rumah pelaksanaan Musprov Kadin, yang biasanya dilaksanakan di Bandung,\" kata Dion kepada Radar Cirebon. Menurutnya, Musprov Kadin merupakan suatu kewajiban yang harus dilaksanakan sekali dalam lima tahun, sesuai dengan aturan Anggaran Dasar/Rumah Tangga (AD/ART). \"Hak pilih pada musprov ada 89 suara. Sebab, satu daerah ada tiga hak pilih, ditambah dari asosiasi dan hukum sebagai anggota luar biasa,\" ujarnya. Pihaknya mengaku belum menentukan pilihan siapa yang akan didukung. \"Yang pasti masih cari calon yang terbaik. Kami baru bisa menentukan pilihannya setelah ada debat kandidat besok (hari ini, red) di Bandung,\" jelasnya. Pihaknya berharap agar Musprov Kadin Jabar menghasilkan ketua yang amanah. Peduli terhadap Kadin kabupaten/,kota serta dapat membangun sinergitas antarpemerintah daerah (pemda). \"Saya berharap pelaksanaan Musprov Kadin menghasilkan pemimpin yang peduli terhadap Kadin di daerah. Baik dalam SDM maupun sinergitasnya,\" harap Dion, yang merupakan ketua Kadin Kabupaten Cirebon dua periode. Ketua Dewan Pertimbangan Kadin Daerah Kabupaten Cirebon H Tatang Rustana berharap agar momen musprov betul-betul dilaksanakan dengan baik sesuai dengan AD/ART. \"Fokusnya bukan hanya pada pemilihan ketua. Tapi lebih pada program-programnya. Bagaimana Kadin Provinsi Jawa Barat bisa mengakomodir pelaku ekonomi dengan baik,\" tukasnya. (via)

Tags :
Kategori :

Terkait