INDRAMAYU-Kelulusan hasil Ujian Nasional (UN) tingkat SLTP tahun 2013, di Kabupaten Indramayu untuk SLTP baik negeri maupun swasta hasilnya membanggakan. Dari 24.724 peserta UN SMP/MTs, dinyatakan kesemuanya lulus. Dikatakan Kepala Bidang Pendidikan Menengah (Kabid Dikmen) pada Dinas Pendidikan Kabupaten Indramayu, DR M Ali Hasan MPd bahwa, hasil UN tahun ini cukup memuaskan. Kelulusan yang mencapai 100persen ini, kata dia, merupakan hasil yang patut disyukuri dan harus ditingkatkan lagi di masa mendatang. Selain menjadi kebanggan bagi dunia pendidikan di Kabupaten Indramayu, kata Ali, hasilnya pun turut membawa Jawa Barat di tingkat kedua secara nasional untuk hasil UN setingkat SMP tahun 2013 ini. \"Setidaknya, Kabupaten Indramayu mampu menyumbang hasil yang positif bagi Jawa Barat. Sehingga, se-Indonesia, Jawa Barat mampu meraih posisi ke dua,\" jelasnya, kemarin. Hasil ini juga, ditegaskan dirinya, tidak terlepas dari upaya kerja keras yang dilakukan tenaga pendidik dalam memberikan pelajaran secara disiplin kepada para siswa. Sehingga, apa yang diharapkan Pemkab Indramayu, yakni hasil memuaskan bisa tercapai, meski nilai hasil UN secara pribadi masih belum bisa bersaing dengan peserta UN lainnya. \"Kami juga berharap, semua lulusan SLTP ini bisa melanjutkan ke jenjang sekolah berikutnya,\" tegasnya. Sementara diketahui, dari 24.724 peserta UN tingkat SLTP tahun ini, secara terperinci terdiri dari 9.180 peserta laki-laki dan 9.807 peserta perempuan yang berasal dari SMP. Sedangkan peserta UN dari MTs, 2.779 peserta laki-laki dan 2.958 peserta perempuan. (sya/rcc)
Peserta UN Tingkat SLP di Indramayu Lulus 100 Persen
Senin 03-06-2013,10:11 WIB
Editor : Dedi Darmawan
Kategori :