Jalan Mundu Pesisir Suci Segera Diperbaiki

Sabtu 18-04-2020,20:00 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

CIREBON - Setelah dikritik karena banyaknya keluhan warga, akhir tahun 2020 ini jalan kabupaten yang menghubungkan Desa Mundu Pesisir dengan Desa Suci segera diperbaiki. Perbaikan dilakukan berupa peningkatan jalan.

Camat Mundu, Anwar Sadat kepada Radar Cirebon mengatakan, perbaikan jalan kabupaten di Desa Mundu Pesisir dengan Desa Suci akan dilakukan tahun 2020 ini. “Insya Allah tahun 2020 ini akan dilakukan perbaikan berdasarkan hasil musrenbang,” ujarnya, kemarin.

Anwar mengatakan, perbaikan jalan dilakukan dengan peningkatan jalan. Bukan tambal lubang lagi, ataupun hanya perbaiki yang rusaknya saja. Namun semuanya akan dilakukan peningkatan jalan.

Tetapi, peningkatan jalan tersebut tidak cukup panjang sesuai dengan panjang jalan. Yang akan dilakukan peningkatan jalan, panjangnya sekitar 300 meter. Jadi, hanya jalan yang ada di Desa Mundu Pesisir, tidak sampai masuk Desa Suci.

Peningkatan jalan sendiri dipilih karena anggarannya lebih memadai. “Kita ingin betonisasi. Tetapi kalau beton itu bisa sampai empat kali lipat, nanti malah sedikit yang diperbaiki,” tuturnya.

Warga sekitar, Yohan mengatakan, dirinya sangat senang dengan perbaikan jalan tersebut. “Alhamdulillah bisa tahun ini dilaksanakan perbaikan,” ungkapnya.

Namun menurut Yohan, tidak cukup dengan dilakukan perbaikan saja. Tetapi, truk atau kendaraan besar harusnya dilarang melintas. Kalau tetap melintas, sama saja bohong. Sudah diperbaiki malah nanti rusak lagi. (den)

Tags :
Kategori :

Terkait