Swab Test Massal di Kabupaten Cirebon Dimulai Hari Ini

Rabu 13-05-2020,15:26 WIB
Reporter : Husain Ali
Editor : Husain Ali

CIREBON - Pelaksanaan swab test massal di Kabupaten Cirebon mulai hari ini, Rabu (13/5). Petugas sudah menyiapkan berbagai keperluan yang dibutuhkan dalam pelaksanaan tes itu. Salah satunya adalah menyiapkan SDM terlatih untuk melakukan swab test.

Jubir Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Cirebon Nanang Ruhyana mengatakan pihaknya menargetkan swab test untuk 100 orang tiap harinya sampai kuota reagen habis.

“Kapasitas teman-teman yang nanti bertugas untuk pengambilan swab sudah ditingkatkan. Mereka siap kerja. Target awal kita 100 sampel per hari,” ujarnya saat ditemui Radar Cirebon, kemarin.

Menurut Nanang, untuk tahap pertama, gugus tugas menyediakan 1.000 reagen. “Nanti swab test tidak hanya di rumah sakit saja. Bisa di ceck point, di gugus tugas, atau di puskesmas, atau bahkan di rumah orang tanpa gejala (OTG) atau orang dalam pemantauan (ODP). Hasilnya pun bisa diketahui dengan cepat karena semua alatnya ada di kita,” imbuhnya.

Untuk melakukan swab test, petugas mengambil sampel lender dari hidung dan tenggorokan. Setelah selesai, bagian ujung alat yang digunakan untuk mengambil sampel digunting dan dimasukan ke tabung transporter yang kemudian dibawa ke laboratorium pemeriksaan.

Cukup cepat. Untuk mengambil satu sampel dibutuhkan waktu hanya sekitar 5 sampai 10 menit. (dri)

Tags :
Kategori :

Terkait