Vaksinasi Covid-19: Peluang atau Ancaman?

Vaksinasi Covid-19: Peluang atau Ancaman?

SUDAH lebih dari setahun kita semua berjuang melawan infeksi Covid-19. Semua lini mulai dari pemerintah, tenaga kesehatan, maupun masyarakat diajak untuk bekerja sama dalam pemutusan rantai penularan infeksi Covid-19. Protokol kesehatan berupa penerapan 5M (memakai masker, mencuci tangan, selalu menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas) dirasakan masih kurang optimal dalam melandaikan penyebaran infeksi virus ini. Para ilmuwan meyakini bahwa pemberian vaksinasi Covid-19 merupakan salah satu upaya menjanjikan dalam mengurangi morbiditas dan mortalitas akibat infeksi Covid-19.

Vaksinasi adalah upaya aktif pemberian antigen untuk merangsang pembentukan antibodi (kekebalan tubuh) seseorang. Vaksin merupakan antigen baik berupa mikroorganisme yang telah mati, mikroorganisme yang masih hidup namun dilemahkan, bagian dari mikroorganisme, atau toksin mikroorganisme yang telah diolah sedemikian rupa sehingga dapat “dibaca” oleh sistem imun kita dan berujung pada pembentukan antibodi atau kekebalan tubuh seseorang. Berbeda dengan vaksinasi, imunisasi merupakan pemberian antibodi secara langsung kepada seseorang agar memiliki kekebalan terhadap penyakit tertentu. Menurut UU Kesehatan Nomor 36 Tahun 2009, imunisasi merupakan salah satu program Kementerian Kesehatan untuk mencegah penyakit menular demi menurunkan angka kesakitan dan kematian akibat penyakit tertentu. Imunisasi pertama yang dilakukan di Indonesia adalah imunisasi terhadap penyakit Cacar pada tahun 1956.

Dalam artikel ini akan dibahas secara khusus mengenai vaksin Covid-19 yang telah mulai diberikan sejak Januari 2021 terutama bagi para tenaga kesehatan. Kementerian Kesehatan Republik Indonesia menegaskan bahwa tujuan pemberian vaksinasi Covid-19 ini adalah untuk menurunkan angka kesakitan (morbiditas) dan angka kematian (mortalitas) akibat infeksi Covid- 19, mencapai kekebalan kelompok demi mencapai kesehatan masyarakat, memperkuat sistem kesehatan secara menyeluruh, dan menjaga produktivitas serta meminimalkan dampak sosial ekonomi. Beberapa pihak masih sering menanyakan efektivitas serta efek samping yang dapat terjadi paska pemberian vaksin Covid-19 ini. Apakah pemberian vaksin Covid 19 ini merupakan peluang ataukah ancaman?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: