Terlambat, Buruh Demo Penyekatan di Cikarang: Buka Woy, Kita Kerja
CIKARANG - Buruh spontan melakukan aksi demo karena dampak penyekatan di Tol Cikarang Barat Km 31, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Kamis (6/5/2021). Dilaporkan, kisruh karena pembatasan akses tersebut terjadi pagi tadi.
Dilansir dari Urban Cikarang, aksi spontan buruh terjadi sekitar pukul 06.0 WIB saat mereka dalam perjalanan menuju tempat kerja. Para buruh turun dari bus karena kesal penyekatan mudik di Tol Cikarang Barat Km 31.
Penyekatan tersebut menimbulkan kemacetan dam membuat mereka terlambat bekerja. Sehingga buruh meminta akses tol untuk pekerja dibuka, karena mereka saat ini masih bekerja seperti biasa.
\"Cikarang, Cikarang yeh. Woy buka. Buka, buka, kita pekerja, kita kerja woy, buka,\" teriak salah seorang buru sembari mengabadikan kejadian itu lewat video.
Dilaporkan juga bahwa aksi tersebut sudah bubar, dan saat ini situasi kembali kondusif. (yud)
Baca juga:
- Mau Kerja ke Kota Cirebon Diputar Balik di Penggung, karena Tak Bawa Surat
- Larangan Mudik 2021, Masyarakat Ciayumajakuning Tidak Perlu Takut, Begini Penjelasan Polresta Cirebon
- Satgas Sampah Rupiah
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: