Terungkap! Ini Isi Surat Pimpinan Hamas ke Jokowi
JAKARTA - Pimpinan Hamas, Ismail Haniyeh kirim surat ke Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi). Isi dari surat itu, mengharukan.
Ismael Haniyeh mengajak masyarakat Indonesia untuk mengambil tindakan solidaritas atas situasi yang tengah terjadi di Palestina saat ini.
Ia juga mendorong pemerintah Indonesia memobilisasi dukungan politik untuk Palestina.
Lewat surat yang dikirim pada Senin (10/5) lalu, Haniyeh menyampaikan salam Ramadhan dan Idul Fitri kepada seluruh bangsa Indonesia.
“Kami menulis surat ini kepada Yang Mulia pada hari-hari penuh berkah di bulan suci Ramadhan ini, bulan solidaritas, kerja sama, dan kemenangan.”
“Kami semua berharap dan percaya bahwa umat Islam akan menjadi seperti satu struktur konkret untuk berdiri bersama Yerusalem dan Masjid Al Aqsa yang diberkahi, untuk mengusir agresi dan kriminalitas pendudukan Israel,”
“Untuk mencegahnya melanjutkan terornya, untuk mengekang kawanan pemukimnya,”
“Dan untuk mendukung ketabahan dari orang-orang Yerusalem dan orang-orang Ribat ditempatkan di Masjid Al Aqsa untuk menjaganya,” ujar Haniyeh dalam surat tersebut.
Ia mengatakan, bangsa Palestina telah menunjukkan ketabahan dan kesabaran selama lebih dari 50 tahun untuk mempertahankan tanah dan kesucian Yerusalem atas nama seluruh umat Islam.
Bangsa Palestina tidak akan menyerah dan akan terus melawan sampai pembebasan dan pengembalian negara Palestina, dengan Yerusalem sebagai ibu kotanya.
Berita berlanjut di halaman berikutnya...
Baca juga:
- Warga Weru Kidul Hilang saat Mancing di Bagang Laut Kapetakan
- Rumah Pria Ini Dijual untuk Bantu Rakyat Palestina
- Perahu Terbalik di Kedung Ombo Dikemudikan Anak 13 Tahun
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: