Mahasiswi Afghanistan Boleh Kuliah asal Dipasang Tirai
“Mereka sangat gugup hari ini,” kata profesor itu. “Saya katakan pada mereka untuk tetap datang dan tetap belajar dan dalam beberapa hari ke depan pemerintah baru akan menetapkan peraturan,” jelasnya
Sher Azam, dosen berumur 37 tahun di sebuah universitas swasta di Kabul, mengatakan institusinya telah memberi opsi kepada pengajar yakni mengajar di dua kelas yang terpisah atau memasang partisi di ruang kelas. Namun, dia mengkhawatirkan jumlah mahasiswa yang datang untuk kuliah lagi, mengingat krisis ekonomi yang dihadapi Afghanistan sejak kemenangan Taliban.
“Saya tidak tahu berapa banyak mahasiswa yang akan kembali untuk belajar, karena ada masalah finansial dan sebagian dari mereka berasal dari keluarga yang kehilangan pekerjaan,” sebutnya. (ant/jp)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: