Macan Ali Gandeng Disdik Gelar Sosialisasi Program Gerakan Sekolah Menulis Buku
Laskar Agung Macan Ali Nuswantara Keraton Kasepuhan Cirebon bersama Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Cirebon menggelar sosialisasi program gerakan sekolah menulis buku, Senin 18 November 2024.-DEDI HARYADI-RADARCIREBON.COM
CIREBON, RADARCIREBON.COM - Laskar Agung Macan Ali Nuswantara Keraton Kasepuhan Cirebon bersama Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Cirebon menggelar sosialisasi program gerakan sekolah menulis buku.
Acara tersebut berlangsung di Bangsal Pagelaran, Keraton Kasepuhan Cirebon, Sabtu 18 November 2024.
Penggerak literasi nasional, Vera Fitiani mengundang seluruh kepala sekolah dan guru sekolah dasar se-Kota Cirebon untuk mengikuti program Gerakan Sekolah Buku Nasional.
BACA JUGA:Mumpung Berkunjung, KPAID Cirebon Beri Pemahaman Soal Bahaya Bullying ke Siswa SDN 1 Jagasatru
BACA JUGA:BERITA DUKA: Rektor Untag Cirebon Prof Dr HM Guntoro Meninggal Dunia
BACA JUGA:Luar Biasa! Sabet 40 Medali, Jabar Juara Umum Pra-Popnas Zona II
Program ini bertujuan memfasilitasi guru dan siswa dalam pelatihan menulis, penerbitan buku, pengadaan buku, serta memberikan berbagai apresiasi bagi siswa, guru, kepala sekolah, hingga sekolah itu sendiri di tingkat nasional.
Dalam kegiatan ini, Vera Fitiani berharap sekolah-sekolah di Cirebon dapat bersinergi dengan komunitas pegiat literasi dari berbagai daerah.
“Kami ingin mengumpulkan para pendidik dan siswa untuk bersama-sama berkarya, berbagi pengalaman, dan merayakan hasil karya mereka."
"Ini menjadi wujud apresiasi terhadap kreativitas dan dedikasi mereka dalam dunia literasi,” ujarnya.
Vera menuturkan, khusus untuk tingkat SD, program ini memfokuskan pada pembuatan buku antologi.
BACA JUGA:Aniaya Pujaan Hatinya Dengan Sajam, Warga Palimanan Harus Meringkuk di Sel Mapolresta Cirebon
BACA JUGA:Survei Internal Paslon Luthfi-Dia Unggul, Teguh: Selisihnya Tipis Dengan Nomor Urut 2
BACA JUGA:BYOND by BSI Banyak Fitur dan Program Khusus, Respon Masyarakat Positif
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: reportase