Jadwal 16 Besar Denmark Open 2021, Ada Duel Sesama Indonesia
ODENSE - Jadwal babak 16 besar Denmark Open 2021 digelar Kamis (21/10) mulai pukul 14:00 WIB. Ada 11 wakil Indonesia yang akan berlaga.
Mengacu pada data BWF, di court satu terdapat sejumlah wakil Merah Putih yang berlaga.
Pertama, ganda putra Pramudya Kusumawardhana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan melawan unggulan kedelapan asal Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.
Kemudian terdapat Greysia Polii/Apriyani Rahayu yang bakal menantang Maiken Fruergaard/Sara Thygesen (Denmark) di partai ke-10.
Baca juga:
- McDanny Siap-siap Saja, Video Dugaan Penghinaan Habib Rizieq Sedang Diselidiki Polisi
- Ada Kebun Ganja di Bantarkalong
Berlanjut di court dua, duel sesama ganda putra Indonesia bakal tersaji antara Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.
Lalu ada ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti yang sudah ditunggu pasangan Malaysia Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie di partai ke-4.
Baca juga:
- Ditangkap BNN di Tol Palimanan, Wanita Cantik Pakai Mobil Mewah, Diduga Pengedar Narkoba
- Baru 2 Menit, Anthony Ginting Mundur, dan 6 Korban Denmark Open Lainnya
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari menjadi wakil Indonesia berikutnya yang turun di court dua. Ganda campuran peringkat 21 dunia itu bakal jumpa unggulan keempat asal Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: