2 Juventus v Real Madrid 2, Mau Lolos di Bernabeu

2 Juventus v Real Madrid 2, Mau Lolos di Bernabeu

  TURIN - Dari empat klub yang berpeluang lolos ke fase knockout (babak 16 besar) di matchday keempat Liga Champions kemarin dini hari WIB (6/10), dua di antaranya sukses dan dua lainnya gagal. Kemenangan mengantarkan Bayern Munchen dan Manchester City mengamankan dua tiket 16 besar dari Grup D. Sedangkan Real Madrid (Grup B) dan PSG (Grup C) dipaksa menunda lolos seiring hanya bermain seri. PSG mungkin wajar kecewa karena mengakhiri laga melawan juru kunci Anderlecht dengan skor 1-1 di kandang sendiri. Tapi, Real masih bisa menerima skor akhir 2-2 mengingat yang dihadapi adalah Juventus dan laga dimainkan di Turin. Seiring Copenhagen, ternyata menang 1-0 atas Galatasaray dalam laga lainnya, Los Merengues -sebutan Real- harus menunggu matchday kelima (27/10) untuk kepastian lolos. Real yang mengoleksi 10 angka hanya butuh seri saat menjamu Gala -sebutan Galatasaray- di Santiago Bernabeu, untuk memperpanjang rekor selalu lolos ke fase knockout selama era Liga Champions. \"Saya pikir akan bagus bagi Real bisa memastikan lolos di Bernabeu,\" kata entrenador Real Carlo Ancelotti sebagaimana dikutip dari harian olahraga Spanyol, AS. Terkait performa timnya melawan Juve, pelatih yang akrab disapa Carletto itu mengaku puas. Di babak pertama, Real memang lebih banyak men-delay bola, memperlambat tempo permainan. \"Performa kami di babak kedua membuat saya tidak memiliki komplain dengan tim ini. Reaksi pemain bagus dalam mengejar ketertinggalan. Kami bermain lebih berani dan agresif,\" ujar Ancelotti seperti dilansir di situs resmi UEFA. Sedangkan allenatore Juve Antonio Conte justru menyayangkan timnya yang gagal mempertahankan kedisplinan di babak pertama. Juve berhasil leading 1-0 saat turun minum berkat gol penalti Arturo Vidal (42’). Sayang, di seperempat jam awal babak kedua, Real membalikkan keadaan melalui Cristiano Ronaldo (52’) dan Gareth Bale (60’). Fernando Llorente menjadi penyelamat Juve dari kekalahan via gol pada menit ke-65. Llorente yang mencetak satu-satunya gol Juve saat kalah 1-2 di Bernabeu (23/10) pun optimistis dengan peluang timnya lolos ke 16 besar. Juve memang menempati juru kunci Grup B, tapi hanya berselisih satu angka dengan Copenhagen dan Gala (3-4). \"Kami masih bisa lolos ke fase knockout meski memang tak akan mudah. Kini, kami harus memenangkan pertandingan melawan Copenhagen (27/10) sebelum laga pemungkas di Turki (kontra Galatasaray, 10/12, red),\" kata Llorente kepada Football Italia. \"Kami merasa jauh lebih tangguh setelah laga melawan Real karena kami membuktikan bisa bermain di level Real. (Peluang) kami belum selesai, kami masih punya banyak urusan di kompetisi ini,\" sahut Conte di La Gazzetta dello Sportt. (dns/bas)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: